Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ban Mobil Bisa Memompa Sendiri Kini Mulai Diperkenalkan

Ban continental yang bisa memompa sendiri.
Sumber :

100kpj – Bukan cuma mobil saja yang teknologinya terus berkembang. Sejumlah peranti lain turut mengalami kemajuan teknologi. Seperti halnya ban.

Ya, ban sendiri merupakan perangkat yang punya fungsi vital pada mobil. Saking besarnya peran, sederet perusahaan kemudian mengembangkan fungsi dan fitur pada ban.

Seperti halnya yang dilakukan Continental. Produsen ban ini menciptakan konsep ban inovatif yang dapat mengembang sendiri saat di perjalanan.

Seperti dikutip Carscoops, Selasa 8 Oktober 2019, ban ini mereka berinama CARE atau Connected Autonomous Reliable Electrified. Ban ini punya sensor yang terus-menerus mengevaluasi data mengenai kedalaman tapak, kemungkinan kerusakan, suhu ban, dan tekanan ban.

Informasi yang dikumpulkan sensor dikirimkan ke ContiConnect Live, di mana seseorang dapat mengatur kondisi ban dari jarak jauh.

Ban Continental CARE juga punya pompa sentrifugal yang terpasang pada roda. Saat kendaraan berakselerasi, gaya sentrifugal yang dihasilkan dalam roda bekerja pada pompa untuk menghasilkan udara terkompresi.

Teknologi Pressure Proof dari Continental ini untuk memastikan ban selalu berada pada tekanan yang tepat sehingga meningkatkan efisiensi kendaraan dan menurunkan emisi CO2. Setiap tekanan ban lebih yang dihasilkan gaya sentrifugal disimpan dalam tangki terintegrasi yang dapat dengan cepat mengirim tekanan ke ban jika diperlukan.

Pabrikan ban itu sejauh ini belum memberitahu kapan akan merilisnya. Namun mereka menyatakan tak bakal lama lagi ban tersebut masuk ke pasaran.

Berita Terkait
hitlog-analytic