Belum ada yang Punya, Suzuki Jimny 5-pintu Edisi Ini Hadir di GJAW 2024
100kpj - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan Suzuki Jimny 5-pintu White Rhino di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week, atau GJAW 2024 yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang, Jumat 22 November.
Suzuki Jimny 5-pintu dengan warna putih tersebut tentunya belum ada yang punya di Indonesia, terutama jika kelir eksteriornya tersebut buatan pabrikan, bukan hasil modifikasi. Lalu apa istimewanya?
4W Sales & Marketing Director PT SIS, Matsushita Ryohei, mengatakan, sejak diluncurkan February 2024 silam Jimny 5-door menjadi idola baru dan pilihan bagi mereka yang mencari pengalaman berkendara sebuah kendaraan authentic off-road 4x4.
"Dalam momen GJAW 2024 kami bangga memperkenalkan salah satu varian terbaru produk legendaris yaitu Jimny 5-door White Rhino, terinpirasi dari hewan Rhino,” ujar Matsushita.
Selain warna putih pada bodi, Jimny 5-pintu edisi ini punya lima sentuhan khusus, seperti front bumper under, dan side under garnish sebagai perlindungan tambahan ketika menjelajahi medan berat.
Kemudian terdapat door visor, serta door handle garnis krom yang menambahkan kesan elegan pada tampilan mobil. Sementara pada bagian belakang terdapat spare tire cover berlogo Rhino menunjukkan lambang kekuatan yang dibutuhkan bagi kendaraan off-road.

Wuling Gandeng DHL Demi Optimalkan Distribusi Suku Cadang

Cara Suzuki agar Pengguna Mobilnya Pakai Suku Cadang Asli

Mengulik Fitur Baru Mitsubishi XForce, Bikin Pengemudi Gak Capek saat Macet

Beli Mobil Baru di GJAW 2024 Bisa dapat Daihatsu Rocky Gratis Jika Beruntung

Terlaris di Vietnam, Vinfast Serah Terima Unit VF5 ke Konsumen di GJAW 2024

Mobil Hybrid Wuling Diganjar Garansi Seumur Hidup di GJAW 2024

Mitsubishi XForce dengan Fitur Diamond Sense Meluncur di GJAW 2024

Mobil Amerika Siap Bikin Kejutan di GJAW 2024, Apakah Ford Mustang Dijual Lagi?

Ribuan Mobil Warna Silver, Hitam, Putih, dan Merah Siap Geruduk BSD

Mitsubishi Siap Hadirkan Mobil Masa Depan di GJAW 2024

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
