Hyundai Bidik Konsumen seperti Ini untuk Mobil Listrik Ioniq 5 N
Ia menambahkan bahwa kebanyakan pembeli dari Ioniq 5 N ini merupakan pembeli baru dan konsumen yang sebelumnya sudah memiliki model Ioniq 5. Bisa dikatakan Ioniq 5 N ini bukan menjadi mobil pertama.
"Sebenarnya belum ada survei secara mendetail. Tapi, berdasarkan pengamatan kita, ada konsumen yang sudah memiliki Ioniq 5, tapi sebagian juga memang pembeli baru. Bukan replace (menggantikan), tapi nambah," kata Budi.
Budi melanjutkan bahwa HMID juga mulai mengirimkan mobil tersebut ke pembelinya secara bertahap sejak pekan lalu dan akan terus dilakukan hingga akhir tahun untuk memenuhi kuota pemesanan. Ia juga menegaskan bahwa mereka tidak mengalami kendala apapun untuk memenuhi kuota pesanan.
"Kapasitas produksi pabrik Kami di Cikarang masih sangat besar. Jadi untuk isu pemenuhan kuota, tidak ada masalah dan bisa diatasi dengan cepat. Tapi karena ini adalah mobil dengan performa tinggi, tentu produksinya juga dilakukan dengan seksama," paparnya.
Mobil ini dilengkapi baterai generasi terbaru berkapasitas 84.0 kWh dan dual electric motors yang mampu beroperasi hingga 21,000 RPM. Performa tersebut adalah hasil integrasi Electric Global Modular Platform (E-GMP) dengan teknologi motor sport dari Hyundai N.
Inovasi ini pun memungkinkan IONIQ 5 N menghasilkan output 448 kW/609 PS dan torsi 740 Nm (478 kW/650 PS dan 770 Nm dengan NGB diaktifkan). Akselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 3,5 detik (3,4 detik dengan NGB diaktifkan) serta mencapai kecepatan maksimum hingga 260 km/jam untuk pengalaman berkendara yang lebih menantang.