Isi Baterai di sini Pemilik Mobil Listrik Wuling Gak Perlu Bayar
100kpj - Wuling Motors menjadi brand kedua yang produksi mobil listrik di Indonesia. Produk pertama yang mereka buat adalah Wuling Air ev yang menjadi EV termurah dan menyusul dua model lainnya di tahun ini.
Wuling Air ev diproduksi lokal di Karawang, Jawa Barat, pada 2022. Setelah sukses dengan mobil listrik kompak tersebut, merek berlogo lima berlian itu rajin merilis produk baru setiap tahun.
Selanjutnya disusul BinguoEV pada November 2023. Tidak berhenti sampai di situ, memasuki Mei 2024, Wuling akhirnya secara resmi membuka pemesanan Cloud EV di Indonesia setelah dipamerkan pada Februari tahun ini.
Perjalanan ketiga mobil listrik mereka disebut ABC stories, karena secara segmen semuanya berbeda, dan bertahap naik kelas. Demi memanjakan konsumen, dan mempermudah penggunaan sehari-hari, Wuling mendirikan sejumlah SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum).
Tempat pengisian baterai yang dibuat Wuling sebagian bekerjasama dengan EV Power, dan menariknya pengguna mobil listrik Wuling yang melakukan pengisian di SPKLU tersebut tidak perlu mengeluarkan uang, alias gratis, salah satunya di SCBD Park.
"Untuk penggunaan DC Charging ini masih gratis buat pengguna Wuling, dan tinggal donwload aplikasi, dan tinggal scane qr code. Karena masih gratis jadi tidak perlu bayar meski ada angka yang keluar berapa biaya yang perlu dibayar," ujar Public Relations Manager Wuling Motors, Brian Gomgom di Jakarta, Rabu 14 Agustus 2024.
Terkait program gratis tersebut, menurut Gomgom sudah dijalankan sejak BinguoEV hadir sekitar awal tahun ini yang kemudian selesai di Juli 2024, dan kembali diperpanjang sampai dengan waktu yang belum ditentukan.