Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Indonesia Diserang Mobil China, Kira-kira Siapa yang Bakal Gulung Tikar?

Wuling Motors di IIMS 2024

SPK DFSK di IIMS 2023

DFSK juga memiliki mobil listrik komersial, yaitu Gelora E dengan model mini bus, dan blind van. Lalu untuk melebarkan sayapnya di ceruk pasar kendaraan listrik, dilahirkan merek Seres di bawah naungannya.

Lalu Morris Garage (MG) sebagai brand blasteran Inggris-China juga turut hadir di pasar Indonesia pada 2020, dan saat ini mereka sudah mulai melakukan produksi lokal mobil listriknya, yaitu MG ZS EV, dan MG 4 EV. 

BYD Atto 3 vs MG ZS EV

Kedua mobil listrik itu diproduksi lokal dengan menumpang pabrik Wuling Motors yang masih menjadi aliansinya di bawah naungan SAIC. Sedangkan versi konvensional ada 3 model, dan masih impor, yaitu MG ZS, MG 5 GT, dan MG HS 

MG juga sempat memamerkan priduk barunya, yaitu Maxus 9 EV di ajang Indonesia International Motor Show, atau IIMS 2024 pada Februari.  Padahal Maxus yang berada di bawah naungan SAIC, pertama kali hadir di RI pada Agustus 2023 melalui Indomobil Group, sebagai distributornya.

Kemudian Chery yang sempat gulung tikar kembali hadir dengan wajah baru, dan strategi baru pada 2022. Melalui PT Chery Sales Indonesia, saat ini ada beberapa produk yang mereka tawarkan, yaitu Tiggo 5X, Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, Omoda 5, dan mobil listrik Chery Omoda E5.

Berita Terkait
hitlog-analytic