Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

First Impression Chery Tiggo 5X, Ruang Kabin Lega dan Berlimpah Fitur

Chery Tiggo 5X

Interior Chery Tiggo 5X

Sehingga memudahkan kami saat parkir, atau melihat kondisi jalan yang tidak memungkinan ketika berkendara. Kemudian panel instrumennya digital penuh warna, alias TFT berukuran 7 inci yang terlihat moderen.

Bisa menampilkan sejumlah informasi mulai dari kecepatan, putaran mesin, konsumsi bahan bakar, jarak tempuh, hingga teknologi ADAS (Advanced Driving Assitant System) dalam kondisi tertentu yang bisa kami aktifkan.

Terdapat 7 fitur di dalam teknologi keselamatan tersebut, dan berfungsi saling terintegrasi, yakni untuk membaca marka jalan, mengakses adaptive cruise control sehingga mobil bisa berjalan sendiri tanpa perlu menekan pedal gas, hingga memberikan peringatan saat mobil keluar jalur, dan tersedia tanda bahwa pengemudi sudah lelah.

Teknologi tersebut belum dimiliki SUV kompak sekelasnya terutama merek asal Jepang. Lalu gimana impresi berkendaranya?

Meski dimensinya sedikit lebih besar dari mobil sekelasnya, Tiggo 5X tetap memberikan kesan fun to drive, lincah, dan handling yang stabil. Di mana saat pengujian, di dalam mobil berisikan 3 penumpang termasuk sopir dengan bobot rata-rata 78 kilogram.

Tenaga yang disalurkan dari mesin 1.500cc dirasa cukup, tidak terlalu lamban dari putaran bawah, namun mulai terasa melejit saat memasuk 3.000-4.000 rpm pada kecepatan 40 km per jam, dan ada sensasi perpindahan gigi dari transmisi matik CVT 7-percepatan yang disalurkan secara linier.

Berita Terkait
hitlog-analytic