Ambisi Toyota Mau Semua Model Ada Pilihan Hybrid, Sinyal Rilisnya Avanza HEV?
100kpj – Toyota Indonesia berambisi untuk membenamkan teknologi hibrida atau hybrid electric vehicle (HEV) yang lebih ramah lingkungan pada semua jajaran produk yang sudah dipasarkan. Hal ini membuat sinyal akan kehadiran Toyota Avanza Hybrid makin besar.
Saat ini, pabrikan asal Jepang itu sudah merilis beberapa mobil hybrid. Mulai dari Innova Zenix, Corolla Cross, Corolla Altis, Camry, Alphard, dan Yaris Cross yang menjadi model paling murahnya.
"Kita terus berusaha membuat semua model ada hybrid-nya, mulai dari yang premium dulu kemudian ke yang Innova misalnya, Yaris Cross. Kita selalu upayakan terus secepat mungkin semua model bisa punya hybrid, harapannya," kata Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Nandi Julyanto di Jakarta Pusat, Selasa 19 Maret 2024.
Wakil Presiden PT Toyota Astra Motor (TAM) Henry Tanoto juga menyatakan hal serupa. Dalam dua tahun ke depan, Toyota akan meluncurkan sederet produk elektrifikasi lengkap di Tanah Air meliputi HEV, PHEV, dan BEV.
Pernyataan tersebut semakin menguatkan sinyal kehadiran Avanza-Veloz HEV yang santer ramai dibincangkan di tengah para pencinta otomotif nasional beberapa tahun belakangan. Belum lagi, ada beberapa sinyal kehadiran Low MPV hybrid.

Bocoran Mobil Baru Toyota di 2025 Ada Hybrid, EV dan Gazoo Racing

Toyota, Honda, dan Hyundai Buka Suara Soal Insentif Mobil Hybrid

Liburan Pakai Kijang Innova Zenix Hybrid Kasta Tertinggi, Senyaman Apa?

Test Drive All New Hyundai Santa Fe Hybrid, Siap Disegani Orang di Jalan

Ribuan Orang RI Menunggu All New Santa Fe Sampai ke Rumah

Toyota Owners Club Gelar Jambore ke-13 yang Dihadiri 19 Komunitas

Kencan Singkat Pakai Hyundai Tucson Hybrid Baru, Torsinya Boleh Juga

Periklindo Tolak Insentif Mobil Hybrid dan Wacana LCGC Hybrid, Ini Alasannya

Tahun Depan BYD Jualan Mobil Hybrid di Indonesia

Shell Bantah Bakal Tutup Semua SPBU di Indonesia

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
