Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ekslusif Melihat Langsung Super Car BYD, Mobil Listrik China Paling Mahal

BYD Yangwang U9

100kpj - Built Your Dream, atau BYD resmi memproduksi massal Yangwang U9 di China, pada Februari 2024. Mobil pelahap seterum itu hadir dengan harga fantastis, dan memiliki tenaga buas.

Yangwang merupakan sub brand BYD untuk pasar global yang menawarkan produk premium. Salah satunya U9, dan menjadi mobil listrik termahal besutan China yang dibanderol mencapai 1,68 juta yuan, atau setara Rp3,6 miliar.

BYD Yangwang U9

Seperti diketahui sebagian besar mobil listrik asal negeri tirai bambu yang beredar di belahan dunia, atau pasar Indonesia harganya mulai dari Rp100 jutaan sampai Rp700 jutaan.

Meski sudah dihadirkan namun di negara asalnya setelah diproduksi massal belum ditampilan di publik. Sehingga saat 100kpj melihat langsung Yangwang U9 di Head Quarter BYD, Shenzhen China, Rabu 6 Maret 2024, ada bagian yang tidak boleh dipublikasi.

"Di China saja kita baru launcing, dan desain interiornya pun belom kami beri tahu, jadi mohon maaf tidak boleh di foto saat pintunya terbuka," ujar Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao.

Desainnya terlihat futuristis, dan sporty, sekilas wajahnya mirip kawin silang Lykan Hypersport dan McLaren GTS. Secara dimensi panjangnya 4.966 mili meter, lebar 2.029 mm, tinggi 1.295 mm, dan jarak poros roda depan ke belakang 2.900 mm.

Pada sektor kaki-kaki mengandalkan velg 21 inci depan, dan belakang yang dibalut ban Pirelli P Zero 325/30. Super car tersebut memiliki rancang bangun paling terbaru dari BYD, yaitu e-platform 4.0, sedangkan Seal, Dolphin, atau Atto 3 masih versi 3.0.

Tercatat ada 12 komponen, termasuk suspensi, atau spoiler belakang yang diciptakan untuk mendukung aerodinamika, baik secara pasif, dan aktif. Struktur mobil listrik tersebut juga dibangun untuk menekan gaya hambat, alias koefisien drag saat melaju.

Saat disinggung terkait potensial Yangwang U9 masuk pasar Indonesis, Eagle masih enggan memberikan keterangan lebih lanjut. Menurutnya pasar super car di beberapa negara minatnya berbeda-beda, dan pasarnya tidak terlalu besar.

"Apakah di Indonesia potensial, kami perlu lihat lagi seperti apa?," tuturnya.

Soal dapur pacu, super car besutan Tiongkok itu punya kemampuan setara Ferrari, Lamborghini, atau McLaren sebagai mobil kencang. Pasalnya, Yangwang U9 bisa melesat dari diam sampai 100 km per jam hanya 2,36 detik.

Sementara untuk jalan sejauh 400 meter, hanya 9,78 detik, dan kecepatan maksimalnya309,19 km per jam. Tenaga buasnya itu dikeluarkan dari dua motor listrik di roda depan, dan belakang yang secara total bisa menyemburkan tenaga 1.300 dk, dan torsi 1.680 Nm.

Mengingat pabrikan berfokus pada akselerasi, atau tenaga, maka urusan jarak tempuh U9 hanya bisa berjalan sejauh 450 km menurut pengujian China Light Duty Vehicle Test Cycle (CLTC), berkat baterai berdaya 80 kWh.

BYD Yangwang U9

Saat pengisian baterai dari 30 persen sampai 80 persen, Yangwang U9 hanya butuh 10 menit menggunakan arus satu arah, alias DC Ultrafast Charging. Menariknya mobil listrik ini bisa menerima arus listrik sebesar 500 kW, tapi masih bisa pakai arus tidak searah alias AC 7 kW.

Berita Terkait
hitlog-analytic