Kredit Mobil Listrik Ini Bisa Tanpa Bunga dan Dikasih Saldo Listrik Jutaan Rupiah
100kpj – Beragam cara dilakukan brand kendaraan demi mendongkrak penjualan, salah satunya melalui promo. Seperti yang diterapkan PT Neta Auto Indonesia yang memberikan kemudahan kredit mobil listrik Neta V.
“Kami ingin memberikan kemudahan dan value yang lebih dalam kepada setiap konsumen yang memilih Neta V sebagai kendaraan listrik mereka,” ujar Marketing Direktur PT Neta Auto Indonesia, Yusuf Anshori, dikutip dari keterangannya, Rabu 31 Januari 2024.
Bentuk promo yang ditawarkan untuk kredit Neta V berupa cicilan ringan dengan bunga nol persen yang berlaku selama 3 tahun. Sehingga angsuran yang dibayarkan setara harga mobil, dan asuransinya.
Selain itu masih ada promo hingga puluhan juta rupiah jika pembelian melalui online, dari salah satu e-commerce. Bahkan konsumen tidak perlu menguras kantong untuk pemakain mobil listrik bergaya crossover itu.
Pasalnya produsen mobil asal China tersebut memberikan saldo listrik PLN mobile sebesar Rp2,5 juta, atau setara 1.000 kWh dan bisa digunakan saat melakukan pengisian daya baterai di rumah, atau SPKLU.
Untuk meningkatkan kepercayaan konsumen, Neta juga memberikan garansi seumur hidup yang meliputi baterai, drive motor, dan motor control unit. Termasuk gratis biaya perawatan berkala hingga 50 ribu km, atau 5 tahun.

Bocoran Mobil Baru Toyota di 2025 Ada Hybrid, EV dan Gazoo Racing

Gebrakan Neta di Tahun Depan demi Mendongkrak Penjualan di Indonesia

Lebih Mahal Rp18 Jutaan Ini Ubahan Hyundai Kona Electric N Line

Beli Mobil Listrik Wuling Menjelang Akhir Tahun Gak ada Ruginya, Kok Bisa?

BYD Catatkan 1.400 SPK Selama 10 Hari, Ini Model Terlarisnya

Lantaran Bentuknya Unik, Pengguna Mobil Listrik Ini Jadi Perhatian di Jalan

Tahun Depan Mobil Listrik Aletra akan Dibuat di Purwakarta

Komparasi Aletra L8 vs BYD M6, Beda Harga Gimana Jarak Tempuhnya

Liburan Pakai All New Kona Electric Pengeluaran Lebih Irit, Cuma Rp100 Ribuan

Hyundai Siap Meluncurkan Mobil Listrik Baru di Akhir Tahun Ini

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
