Ada 7 Pameran Otomotif yang Bakal Hadir Indonesia di 2024
100kpj – Pasar otomotif di Indonesia makin menggeliat di 2024, terlebih dengan gencarnya pameran yang bakal memikat langsung konsumen. Setidaknya bakal ada 7 pameran otomotif yang bakal menggebrak di tahun ini.
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) dan Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) melalui Seven Event siap menghadirkan tujuh pameran otomotif untuk konsumen Indonesia.
Andy Wismarsyah, Presiden Direktur Seven Event mengatakan pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung dan memberikan inovasi pada setiap pelaksanaan pameran otomotif yang diselenggarakan oleh Gaikindo dan AISI.
"Penyelenggaraan pameran milik Gaikindo dan AISI terus tumbuh, mulai dari peningkatan jumlah peserta, luasan lahan yang digunakan, ekspansi kota baru, hingga penambahan beberapa pameran baru," ujar Andy di Jakarta.
Adapun pameran otomotif 2024 akan diawali dengan Business to Business (B2B) Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle (GIICOMVEC) yang akan dilaksanakan pada tanggal 7 – 10 Maret 2024, di Jakarta Convention Center, Senayan.
"Pameran ini dikhususkan untuk menampilkan berbagai jenis kendaraan komersial," kata Andy.
Kemudian, pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) akan hadir pada 18 sampai 28 Juli 2024 di ICE-BSD City, Tangerang. Seperti tahun sebelumnya, GIIAS The Series 2024 akan hadir juga di beberapa kota.
Mulai dari GIIAS Surabaya pada tanggal 28 Agustus – 1 September 2024 di Grand City Convex. Lalu, GIIAS Bandung yang akan diselenggarakan pada tanggal 25 – 29 September 2024, Sudirman Grand Ballroom, dan ditutup dengan GIIAS Semarang pada tanggal 23 – 27 Oktober 2024 di Semarang.
Menjelang akhir tahun, bagi para pecinta motor siap kedatangan Indonesia Motorcycle Show (IMOS), yang akan berlangsung 30 Oktober - 3 November 2024 di ICE BSD City, Tangerang. Sebagai penutup akhir tahun 2024, Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) yang akan hadir pada 22 November hingga 1 Desember 2024.
Pada penyelenggaraan ketiga kalinya ini, GJAW akan berpindah lokasi ke ICE BSD-City Kab. Tangerang dengan total luasan yang meningkat cukup signifikan dari penyelenggaraan sebelumnya yang bertempat di Jakarta Convention Center (JCC).