Bocoran Spesifikasi dan Harga Suzuki Jimny 5 Pintu yang Meluncur di IIMS 2024
Spesifikasi Suzuki Jimny 5 Pintu
Dibandingkan versi 3 pintu, tentunya dimensi Jimny 5 pintu lebih besar. Di mana, memiliki panjang 3.985 mm, lebar 1.645 mm, dan tinggi 1.720 mm dengan jarak sumbu roda 2.590 mm.
Berat mobil tersebut sekitar 1.200 kg dan kapasitas bahan bakarnya 40 liter. Jika menilik Jimny 5 pintu yang meluncur di India, ada beberapa fitur lebih pada varian tertingginya.
Seperti proyektor LED otomatis, sistem infotainment layar sentuh 9 inci, cruise control, kontrol iklim otomatis, lampu kabut, dan spion elektrik. Soal keamanan ada 6 airbag, fitur AEB (Autonomous Emergency Braking) dan Lane Departure Warning (di atas 60 km/jam).
Jimny 5 pintu versi India mengusung mesin K15B berkapasitas 1.500cc. Mesin tersebut menghasilkan tenaga 104 PS di 6.000 rpm dan torsi 134 Nm di 4.000 rpm. Di mana, mesin tersebut dikawinkan dengan pilihan transmisi manual 5 kecepatan dan otomatis 4 kecepatan.
Untuk warna ada beberapa pilihan, seperti chiffon ivory, kinetic yellow, jungle green, bluish black pearl, sizzling red metallic, dan celestial blue pearl metallic.