Toyota Yaris Cross Hybrid Sudah Kantongi 1.044 SPK Sejak Dirilis
100kpj – Penjualan Toyota Yaris Cross Hybrid mendapatkan respon positif sejak dirilis di Tanah Air pada 15 Mei 2023. Tercatat, Yaris Cross Hybrid sudah mengantongi 1.044 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK).
Capaian tersebut diakui oleh Toyotas Astra Motor (TAM) sudah melebih ekspetasi. Seperti diketahui, TAM sendiri memang memasang target penjualan sekitar 2.000 unit per bulan.
"Yaris Cross di dua minggu pertama itu komposisi hybrid-nya di 78 persen, SPK kita itu sudah mencapai 1.044 sekitar dua mingguan sejak diluncurkan pertama kali," kata Marketing Director TAM Anton Jimmi Suwandy di Jawa Timur, Selasa 4 Juli 2023.
Lebih lanjut, Anton menjelaskan jika pihaknya pada bulan ini bakal menggenjot produksi Yaris Cross untuk varian hybrid. Toyota pun tak menutup kemungkinan pada bulan berikutnya bakal tetap fokus memproduksi varian hybrid jika animo tetap tinggi.
Toyota bakal memproduksi Yaris Cross Hybrid 100 persen atau setara 1.800 unit per bulan. "Agar nanti (konsumen) tidak perlu inden terlalu lama," kata Anton.
"Pabrik lebih siap dari segi komponen, jadi mampu untuk mengejar target. Jika di awal 1.000-an unit, kini sekarang lewat 2.000 unit, bulan depan 3.000 unit. Inden setahun, bisa dipangkas ke 6 sampai 3 bulan untuk hybrid," tambahnya.
All New Yaris Cross yang dipasarkan di Indonesia sendiri hadir dalam enam varian. Yakni, tipe 1.5 G M/T, 1.5 G CVT, 1.5 S CVT, 1.5 S CVT with GR Parts Aero Package, bersama dengan varian Hybrid EV yakni 1.5 S HV CVT dan 1.5 S HV CVT with GR Parts Aero Package sebagai flagship model.