Toyota Yaris Cross Dikasih Promo Jika Beli Kredit, DP Cuma Segini
100kpj – PT Toyota Astra Motor resmi meluncurkan All New Yaris Cross, 15 Mei 2023. Toyota Yaris Cross generasi terbaru itu memiliki desain, dan spesifikasi berbeda dibandingkan versi lama di Jepang, dan Thailand.
Meski diperkenalkan pada bulan lalu, namun produsen mobil Toyota di Indonesia itu baru merilis harga resminya, 13 Juni 2023. Yaris Cross ditawarkan dalam 6 varian, termasuk dua tipe hybrid di dalamnya.
Harga Yaris Cross dibanderol mulai Rp351 juta untuk tipe 1.5 G manual, sampai Rp449,950 juta tipe 1.5 S Hybrid CVT GR. Lebih terjangkau dibandingkan Honda HR-V, jika disandingkan dengan varian yang sesuai.
Menariknya walaupun SUV 5-penumpang itu termasuk produk baru, jaringan diler Toyota, yaitu Auto2000 sudah menawarkan promo yang berlaku di bulan ini, sekaligus memperingati hari ulang tahun DKI Jakarta.
Program pembelian yang ditawarkan untuk Yaris Cross, berupa uang muka Rp15 juta, tersedia juga beragam skema kredit, termasuk tukar tambah.
“Pada momen ini Auto2000 memberikan kemudahan kepada autofamily agar lebih mudah memiliki mobil Toyota,” ujar Aftersales Business Division Head Auto2000, Nur Imansyah dikutip dari keterangannya, Jumat 23 Juni 2023.