Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Harga Rp300-400 Jutaan, Toyota Yaris Cross Bisa Dibeli Pakai Cara Tukar Tambah

All New Yaris Cross

100kpj - Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang memperkenalkan All New Toyota Yaris Cross di Jakarta, Senin 15 Mei 2023. Secara desain, dan spesifikasi berbeda dengan Yaris Cross versi lama di Jepang, dan Thailand.

Di bagian interior, mobil SUV buatan lokal itu dibuat mewah dengan balutan bahan semi kulit di beberapa bagian. Panoramic roof yang besar, didukung sistem hiburan head unit model floating 10,1 inci yang dapat terhubung dengan smartphone.

Interior All New Yaris Cross

Panel intrumennya digital TFT berukuran 7 inci, yang memiliki tampilan berbeda antara tipe konvensional, dan hybrid. Kursi pengemudi di varian tertinggi sudah elektrik, terdapat mode EV, dan ambient light.

Toyota Yaris Cross juga dilengkapi dengan fitur T-Intouch yang dapat menghubungkan mobil dengan smartphone melalui aplikasi, dan jaringan internet. Fungsinya bisa melihat posisi mobil terakhir di parkir, hingga melihat jadwal servis, dan lain-lain.

Fitur keamanannya dilengkapi Toyota Safety Sense (TSS) untuk tipe tertinggi, di luar itu SUV kompak tersebut didukung pengereman ABS, EBD, BA, parking sensor, elektrik parking brake, emergency stop signal.

Selain itu masih ada hill start assist untuk mencegah mobil merosot saat berhenti di jalan memanjak, vehicle stability control agar mencegah ban selip saat bermanuver, rear cross traffic alert, dan blind spot monitor. 

Meski belum tersedia di diler, namun PT Toyota Astra Motor sebagai prosusen sudah membocorkan harga Yaris Cross di angka Rp300-400 jutaan. Untuk target penjualannya per bulan 1.500-1.800 unit.

Namun bagi konsumen yang ingin melakukan pemesanan sudah bisa, menariknya Auto2000 sebagai jaringan diler Toyora menggelar program tukar tambah dengan mobil lama konsumen untuk pembelian SUV kompak tersebut.

"Ada beragam program pembelian di Auto2000 yang bisa dimanfaatkan AutoFamily dengan mudah, salah satunya trade in," ujar Aftersales Business Division Head Auto2000, Nur Imansyah Tara dikutip dari keterangannya, Selasa 16 Mei 2023.

Toyota Yaris Cross generasi terbaru yang hadir di RI ditawarkan dalam dua pilihan jantung pacu, yaitu mengandalkan mesin 1.500cc berkode 2NR-VE serupa dengan Avanza dan Veloz yang menyemburkan tenaga 104,6 dk, dan torsi 138 Nm. 

Pilihan kedua adalah Yaris Cross Hybrid, mengkombinasikan mesin bensin berkode 2NR-VEX bertenaga 89,9 dk dan torsi 121 Nm, dengan motor listrik untuk menggerakkan roda depannya bertenaga 59 kw dengan torsi 141 Nm.

Berita Terkait
hitlog-analytic