Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Toyota Bisa Jual All New Agya Hingga Ribuan Unit Selama 2 Pekan

Toyota Agya GR Sport CVT
Sumber :

100kpj - PT Toyota Astra Motor resmi memperkenalkan All New Agya, 13 Februari 2023. Toyota Agya baru berubah total dibandingkan generasi sebelumnya, hadir dalam beberapa varian, yaitu tipe GR Sport, dan versi LCGC.

Toyota Agya baru menggunakan platform baru, yaitu DNGA (Daihatsu New Global Architecture) yang juga digunakan pada Perodua Axia, atau Daihatsu Ayla terbaru.  Secara dimensi Toyota Agya baru, atau Perodua Axia lebih panjang dari generasi sebelumnya.

Toyota Agya LCGC

Tujuannya agar mendapatkan ruang bagasi yang lebih besar, dan penumpang baris kedua terutama untuk dewasa bisa lebih nyaman.

Mobil perkotaan tersebut dibekali mesin baru berkode WA-VE berkapasitas 1.200cc tiga silinder, dan tetap mempertahakan teknologi Dual VVT-i. Meski di atas kertas berubah, namun tenaganya tidak ada perbedaan.

Enjin terbarunya itu masih memiliki tenaga 88 PS di 6.000 rpm, namun dengan torsi yang lebih besar, yaitu 112,9 Nm di 4.500 rpm. Disalurkan melalui transmisi matik baru yang sudah CVT, ke roda depan.

Untuk varian tertinggi sistem hiburan didukung head unit layar sentuh floating berukuran 8 inci yang dapat terhubung dengan smartphone, lalu tersedia wireless charging. Kemudian panel instrumennya menjadi 7 inci TFT, atau digital penuh warna. 

Toyota Agya generasi terbaru resmi dijual setelah harganya dirilis pada 19 Maret 2023. Untuk tipe standar atau LCGC (Low Cost Green Car) dibanderol Rp167,900 juta sampai Rp191,400 juta, dan GR Sport Rp237,500 juta sampai Rp256 juta.

Meski tergolong lebih mahal dari pesaingnya, namin mobil perkotaan itu berhasil menyedot perhatian masyarakat. Hal itu terlihat dari jumlah surat pemesanan kendaraannya, atau SPK yang mencapai ratusan unit, dalam waktu singkat.

"SPK baru buka di Minggu kedua (Maret), jadi sekitar 20 hari kurang sudah mendapat 2.400 unit. Untuk rentang waktu yang hanya dua mingguan saya rasa cukup bagus. Mudah-mudahan ini adalah penanda bahwa hatchback tetap memiliki minat yang sangat tinggi," ujar Marketing Direktur PT TAM, Anton Jimmi Suwandy di Bali, Rabu 5 April 2023.

Lebih lanjut Anton menjelaskan, varian standar yang meramaikan ceruk pasar LCGC masih menjadi penyumbang terbesar khususnya tipe G, sedangkan GR Sport berkontribusi 10-15 persen dari total pemesanan yang sudah diterima.

Berita Terkait
hitlog-analytic