Belum Juga Diluncurkan, Berapa Jumlah Pemesan Tesla Cybertruck di Indonesia?
100kpj – Masa depan Tesla Cybertruck masih belum menemui kejelasan, sejak pertama kali diperkenalkan di 2019. Apalagi, mobil listrik dengan desain futuristik tersebut sudah banyak dipesan oleh orang Indonesia.
Pemesanan Cybertruck sudah dibuka oleh Prestige yang menjadi importir umum kendaraan listrik Tesla di Tanah Air sejak 2020. Rudy Salim selaku Chief Executive Officer (CEO) Prestige, mengungkapkan bila pemesannya sudah banyak.
"Pemesan sudah sangat banyak, pemesan pertama ada Ketua IMI (Ikatan Motor Indonesia) Bapak Bambang Soesatyo (Bamsoet), kedua ada Sekjen IMI, Bapak Ahmad Sahroni. Sisanya udah ada antrean lain," ujar Rudy Salim di Pluit, Jakarta Utara, Senin 27 Maret 2023.
Sayangnya, pria yang juga sering tampil di Youtube ini enggan menyebut angka pasti jumlah pemesan Tesla Cybertruck tersebut. "Kurang lebih segitu lah (puluhan sampai 100 konsumen)," kata dia.
Seperti diketahui, produksi Tesla Cybertruck kerap beberapa kali ditunda. CEO Tesla Elon Musk pada tahun lalu, mengatakan ppabrik Tesla di Texas akan mulai produksi Cybertruck pada tahun 2023.
"Pabrik di Texas adalah pabrik mobil tercanggih yang pernah ada di bumi. Kami ingin memulai produksi Tesla Model Y dan Tesla Cybertruck di tempat ini tahun depan," ujarnya, pada April 2022 lalu.

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK

Bocoran Mobil Baru Toyota di 2025 Ada Hybrid, EV dan Gazoo Racing

Gebrakan Neta di Tahun Depan demi Mendongkrak Penjualan di Indonesia

Lebih Mahal Rp18 Jutaan Ini Ubahan Hyundai Kona Electric N Line

Biar Tak Bingung, Ini Cara Hitung Opsen Pajak Kendaran yang Berlaku di 2025

Komunitas Toyota Corolla Altis Rayakan Ulang Tahun ke-13

Bakal Kena PPN 12 Persen, Ini Motor dan Mobil yang Masuk Kategori Mewah

Beli Mobil Listrik Wuling Menjelang Akhir Tahun Gak ada Ruginya, Kok Bisa?

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
