Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Hari Ini Insentif Mobil Listrik Diumumkan, Gimana Harga Hyundai Ioniq 5 dan Wuling Air ev?

Hyundai Ioniq 5 di DPR RI
Sumber :

Untuk tipe Prime Standard, dan Signature Standard jarak tempuhnya hanya 384 kilometer, sedangkan Longe Range dan Signature Long Range mencapai 481 km, berdasarkan hasil pengujian internal mereka.

Sebelumnya COO PT Hyundai Motor Indonesia, Makmur belum bisa memastikan penurunan harga Ioniq 5 sesuai dengan range insentif yang diberikan.

“Memang imbauan dari pemerintah, tapi lihat nanti ya. Karena mungkin saja ada rencana penambahan fitur dan lainnya,” ujar Makmur beberapa waktu lalu.

Sedangkan Air ev saat ini ditawarkan dua varian. Harganya untuk tipe Standard Range Rp243 juta, jika mendapatkan potongan dari insentif pemerintah maka bisa menjadi Rp208 juta, dan tipe Long Range dari harga Rp299,500 juta bisa Rp264,500 juta.

Dipersenjatai baterai lithium ferro-phosphate (LFP) berkapasitas 17,3 kWh untuk tipe Standard Range dengan jarak tempuh 200 kilometer, dan tipe Long Range berdaya 26,7 kWh dengan daya jelajah lebih jauh, yaitu 300 km.

Jika insentif yang diberikan pemerintah sesuai dengan angka yang disebut oleh Menperin, maka tidak menutup kemungkinan banderol Air ev, dan Ioniq 5 jadi seperti itu.

Berita Terkait
hitlog-analytic