Jadi Komisaris Bank Mandiri, Intip Isi Garasi Eks Menpora Zainudin Amali
100kpj – Zainudin Amali resmi mendapatkan jabatan sebagai komisaris Bank Mandiri. Jabatan itu didapat usai Bank Mandiri menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Selasa, 14 Maret 2023. Para pemegang saham sepakat untuk memberikan jabatan pada eks Menteri Pemuda dan Olahraga.
Tentunya hal itu menjadi perhatian publik, sebab sebelumnya dia memilih mundur dari Menpora karena ingin fokus sebagai Wakil Ketua Umum PSSI. Namun, sebagai Komisaris Independen dari salah satu bank pelat merah terbesar di Tanah Air, berapa kisaran gaji atau total pendapatan yang bakal diterima Zainudin Amali per bulannya?
Penetapan besaran penghasilan komisaris BUMN tercantum dalam Peraturan Menteri BUMN Nomor PER-12/MBU/11/2020 tentang Perubahan Kelima Atas Peraturan Menteri BUMN Nomor PER-04/MBU/2014 tentang Pedoman Penetapan Penghasilan Direksi, Dewan Komisaris, dan Dewan Pengawas BUMN.
Dikutip dari VIVA, diketahui bahwa pada tahun 2021 lalu Bank Mandiri sempat melaporkan total anggaran yang dikeluarkan untuk pembayaran gaji, tunjangan, serta bonus bagi para dewan direksi dan komisaris perusahaan, mencapai hingga Rp 740 miliar lebih.
Tercatat untuk Dewan Komisaris, Bank Mandiri harus mengeluarkan kocek untuk gaji dan tunjangan sebesar Rp 73,44 miliar, ditambah tantiem sebesar Rp 110,81 miliar. Saat itu ada 10 Komisaris dan 12 direktur.
Maka diperkirakan bahwa total penghasilan rata-rata untuk seorang Komisaris Bank Mandiri bisa mencapai sekitar Rp 1,53 miliar per bulan. Dengan begitu kekayaan Zainudin pun diperkirakan akan meningkat.
Sebelumnya, dalam Laporan Harta Penyelenggara Negara (LHKPN), Zainudin Amali punya kekayaan sebesar Rp 20.579.173.613 (Rp 20,5 miliaran). Harta tersebut disampaikan olehnya pada 31 Maret 2022.
Jumlah hartanya itu, di antaranya berisikan harta bergerak. Zainudi Amali memiliki dua mobil yang berumur di atas 5 tahun. Pertama, MPV premium langganan pejabat, yakni Toyota Alphard tahun 2013 dengan harga Rp 443.800.000.
Mobil keduanya ada Nissan X-Trail. Mobil SUV tersebut keluaran tahun 2015 dengan taksiran harga Rp 230 juta. Bila ditotal alat transportasi dan mesin Amali itu memiliki Rp 673,8 juta.