Siapkan Uang Segini Jika Ingin Kredit Toyota Agya Baru, Gak Cocok Untuk Gaji UMR
100kpj – PT Toyota Astra Motor memperkenalkan All New Agya di Indonesia pada Februari 2023, dan melalui ajang Gaikindo Jakarta Auto Week, atau GJAW di JCC, Senayan, harga Toyota Agya baru akhirnya dirilis secara resmi.
Toyota Agya terbaru ditawarkan dalam 5 varian, dibanderol mulai Rp167,900 juta sampai Rp191,400 juta tipe standar yang meramaikan ceruk pasar Low Cost Green Car (LCGC), dan Rp237,500 juta sampai Rp256 juta tipe GR Sport.
Auto2000 sebagai jaringan diler Toyota menawarkan paket kredit Toyota Agya baru dengan DP (Down Payment) mulai 20 persen, dan tenor 5 tahun. Lantas berapa uang yang perlu disiapkan?
Tentu uang yang dikeluarkan tergantung tipe, berdasarkan paket yang disediakan untuk tipe terendah atau Agya 1.2 E manual dengan banderol Rp167,900 juta, maka untuk TDP (Total Down Payment) Rp35,730 juta.
Kemudian setelah mengeluarkan uang dengan nominal tersebut, selama 60 bulan atau 5 tahun dengan sistem ADDB, atau angsuran di bayar di belakang maka cicilannya Rp3,783 juta per bulan. Tergolong tinggi untuk LCGC.
Sementara Agya 1.2 G manual dibanderol Rp175,400 juta maka TDP-nya Rp37,230 juta dengan nilai angsuran Rp3,952 juta, lalu tipe G matik CVT dilego Rp191,400 juta untuk TDP-nya Rp40,430 juta, dan cicilan Rp4,281 juta.

Harga Mobil Baru Semakin Mahal, Gak Sesuai sama Gaji Orang RI

3 Tips Penting Sebelum Kredit Mobil Baru, Perlu Sadar Diri Soal Keuangan

Ukur Diri Dulu, Segini Cicilan Mobil Listrik BYD Paling Murah

Gaji yang Pantas Kredit Toyota Fortuner, Segini Cicilan Per Bulannya

TAF Hadirkan Program Khusus untuk Mobil Ramah Lingkungan, Apa Saja?

Suzuki Jimny 5 Pintu Diganjar Promo Kredit Menjelang Lebaran, Cuma DP Segini

Kaum Mendang Mending Minggir Dulu, Cicilan Mobil Toyota Ini Bisa Beli NMAX Setiap Bulan

Kredit Mobil Hyundai, Pemilik Gak Perlu Bayar Cicilan Jika Terjadi Hal Ini

Kredit Mobil Listrik Ini Bisa Tanpa Bunga dan Dikasih Saldo Listrik Jutaan Rupiah

Cara Diler Genjot Penjualan di Awal 2024, Bagi-bagi Mobil dan Motor

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
