Jangan Kaget dengan Harga Jeep Rubicon Anak Eks Pejabat Pajak Mario Dandy
100kpj – Jeep Rubicon mendadak viral namanya usai dipakai oleh anak mantan pejabat Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Selatan, Mario Dandy Satrio. Di mana, mobil tersebut jadi saksi bisu tindak kekerasan yang dilakukan oleh Mario Dandy.
Dandy saat menghampiri korban bernam David, menggunakan mobil Jeep Rubicon berpelat nomor palsu. Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi pun turut membenarkan bahwa tersangka penganiayaan menggunakan mobil Jeep Rubicon dengan pelat nomor palsu.
Mobil tersebut memang digunakan Dandy untuk menghampiri David di rumah temannya di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Diketahui, pelat nomor palsu yang dipakai Dandy saat kejadian yakni B 120 DEN.
"Kemudian kami mengamankan nopol B 2571 PBP ini yang diduga pelat nomor ini lah yang sesuai dengan fisik nomor ini, sesuai STNK yang ada yaitu B 2571 PBP," tutur Ade Ary.
Selain itu, ternyata Jeep berwarna hitam itu juga menunggak pajak. Berdasar penelusuran di website resmi Samsat yakni http://samsat-pkb2.jakarta.go.id, status mobil itu tertulis 'masa pajak habis.
Masa pajak tersebut terdeteksi dari nomor polisi yang asli untuk mobil mewah itu. Nopol Jeep Rubicon Wrangler 3,6 AT itu tahun pembuatan 2013. Berdasar website, mobil melewati tempo pembayaran pajak pada 4 Februari 2023.