Honda Brio Kembali Tumbangkan Toyota Avanza Sebagai Mobil Paling Laku di Awal 2023
100kpj - Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia, atau Gaikindo penjualan mobil baru dari diler ke konsumen di Januari 2023 sebanyak 90.835 unit. Meningkat 16 persen dihandingkan bulan pertama di 2022 yang hanya 78 ribu unit.
Hal serupa juga terjadi di penjualan pabrik ke diler alias wholesales di bulan lalu yang mencapai 94.087 unit, melonjak 11,8 persen dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.
Dari angka tersebut, Honda Brio menjadi yang paling banyak terjual ke diler. Honda Brio mencatatkan angka wholesales di bulan lalu mencapai 7.327 unit, pendistribusian unit mobil baru terbanyak di Indonesia di awal tahun.
Pencapaian tersebut meningkat dibandingkan awal bulan di tahun lalu. Sedangkan posisi kedua mobil terlaris secara wholesales di bulan lalu ditempati Daihatsu Sigra sebanyak 6.644 unit, kemudian diikuti Toyota Avanza 5.772 unit, Toyota Rush 5.140 unit, dan Kijang Innova Zenix sebagai pendatang baru terjual 4.131 unit.
Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM, Yusak Billy merasa bersyukur pada bulan palu dapat menjaga pasokan Honda Brio untuk memenuhi tingginya permintaan dari konsumen, di tengah keterbatasan komponen chip yang masih belum stabil.
"Kami percaya Honda Brio masih menjadi salah satu mobil favorit konsumen di Indonesia saat ini karena memiliki desain stylish yang diminati generasi muda, performa fun to drive yang menjadi karakter khasnya, serta kabin lapang yang nyaman untuk berbagai aktivitas," ujar Billy dikutip dari keterangannya, Jumat 24 Februari 2023.
Sementara sisi retail, penjualan mobil baru Honda dari diler ke konsumen sepanjang Januari tahun ini mencapai 11.018 unit, di mana model terlarisnya adalah Brio dengan menyumbang angka penjualan 4.531 unit, atau berkontribusi 41 persen.

Bocoran Mobil Baru Toyota di 2025 Ada Hybrid, EV dan Gazoo Racing

10 Brand Mobil Paling Diburu Orang RI di Bulan Lalu, BYD Bikin Pusing Pemain Lama

Ini yang Bikin Gaikindo Pede Penjualan Mobil Bisa Tembus 1 Juta Unit Lagi

Daihatsu Kumpul Sahabat, Cara Menggoda Pengguna Motor Beli Mobil

Mobil LCGC Daihatsu Laku Keras di Jawa Barat, Begitu Juga di GIIAS Bandung

10 Brand Mobil China Terlaris di Agustus 2024

Daftar Mobil Honda Paling Laku di Agustus, Sebanyak Ini yang Beli HR-V

Sebanyak Ini Orang yang Beli Mobil Suzuki, Baleno dan XL7 Jadi Primadoa

Daftar Mobil Toyota yang Paling Diburu Orang Selama GIIAS 2024

Sebanyak Ini yang Beli Mobil Honda di GIIAS 2024, Brio Masih Jadi Primadona

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
