Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Gara-gara Ini PM Malaysia Anwar Ibrahim Tolak Gunakan Mercedes-Benz S600

Perdana Menteri (PM) Malaysia Datuk Seri Anwar Ibrahim
Sumber :

100kpj – Perdanan Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, dengan tegas menolak menggunakan limusin Mercedes-Benz S600 sebagai kendaraan dinasnya. Dia lebih memilih untuk memakai kendaraan yang sudah ada saja agar menghemat anggaran.

PM Malaysia baru tersebut, memutuskan untuk membatalkan pesanan Mercedes-Benz S 600 terbaru. Menurut Anwar Ibrahim, jika mobil mewah Mercy S-Class itu dipesan sebelum dirinya menjadi pemimpin di Negeri Jiran itu.

Perdana Menteri (PM) Malaysia Datuk Seri Anwar Ibrahim

"Saya ingin memberi tahu Anda bahwa kemarin, saya menolak untuk menggunakan kendaraan Mercedes S600 yang dibeli dan diperoleh oleh Departemen Perdana Menteri sebelum saya menjabat," bunyi pernyataan Anwar Ibrahim.

"Langkah itu diambil karena saya tidak ingin ada biaya baru yang dibebankan pada saya," lanjutnya, seperti dikutip dari ChannelnewsAsia, Selasa 29 November 2022.

Dia mengatakan, tidak ada mobil dinas baru yang dibeli untuk digunakannya dan tidak ada perabot baru yang tidak perlu yang dibeli oleh kantornya, sebagai bagian dari budaya baru melawan pemborosan dana publik yang harus dilakukan oleh semua.

Menurutnya, anggaran untuk belanja tersebut sangat lah besar dan lebih baik dikembalikan kepada orang miskin. Bahkan, dirinya berkomitmen untuk tidak mengambil gaji.

Berita Terkait
hitlog-analytic