Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Toyota Innova Zenix Hybrid Mirip Alphard, Bisa Lihat Bintang

Toyota Innova Hycross yang diyakini sebagai Innova hybrid.
Sumber :

Toyota Innova Hybrid kabarnya juga disematkan segudang fitur canggih, diantaranya sistem keselamatan TSS (Toyota Safety Sense), di dalamnya bersarang sejumlah fitur yang bekerja saling terhubung saat mobil berjalan. Masing-masing tipe memiliki spesifikasi berbeda.

Berdasarkan keterangan dari salah satu tenaga penjual diler Toyota. Untuk edisi hybrid ada tiga tipe, yaitu 2.0 G CVT yang kisaran harganya Rp450 jutaan, lalu 2.0 V CVT Rp550 jutaan, dan 2.0 Q TSS CVT Rp600 jutaan. Sedangkan dua tipe non hybrid harganya Rp400 jutaan untuk 2.0 G CVT, dan V CVT Rp470 jutaan.

Lebih mahal dari Kijang Innova yang masih dijual sampai saat ini. Mengingat banyak perubahan yang dilakukan, pun dengan platformnya.

Berdasarkan bocoran data spesifikasinya tipe V hybrid, dan Q hybrid dilengkapi panoramic sunroof. Serupa dengan Alphard, di mana penumpang bisa melihat langit, dan bintang dari kabin.

Bukan hanya itu, untuk varian menengah, dan tertinggi itu sitem hiburannya didukung head unit layar sentuh berukuran 10 inci, dan terdapat layar di head rest untuk penumpang baris kedua. Pengaturan kursi pengemudi elektrik.

Saat dikonfirmasi, Marketing Direktur PT Toyota Astra Motor Anton Jimmi Suwandy masih enggan berkomentar, meski secara terang-terangan siluet produk terbarunya itu sudah diunggah di media sosial.

“Saya belum bisa komentar untuk strategi produk baru,” ujar Anton melalui pesan singkat kepada 100kpj.

Berita Terkait
hitlog-analytic