Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Siap Naik, Jangan Kaget Lihat Harga Pertalite Tanpa Bantuan Negara

SPBU Pertamina
Sumber :

Bahkan jika mengikuti harga minyak dunia dalam hitungan mata uang dolar Amerika Serikat, Pertalite bisa tembus di angka Rp14.700. Artinya sangat besar kompensasi yang diberikan selama ini untuk BBM jenis tersebut.  

Selain itu, solar juga dijual jauh dari harga keekonomian. Dengan nilai tukar Rp14.450 per dolar AS, seharusnya dijual dengan harga Rp13.950 per liter. Namun karena mendapat subsidi, solar saat ini dijual Rp5.150 per liter.

Solar tergolong Jenis BBM Tertentu (JBT) yang harganya ditetapkan pemerintah, dan mendapat subsidi.  Sedangkan Pertalite dalam Kepmen ESDM no.37.K/HK/02/MEM.M/2022) ditetapkan sebagai Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP).

Untuk itu, harga Pertalite ditetapkan pemerintah dan diberikan biaya tambahan pendistribusian dua persen.

Meski awalnya ditargetkan untuk masyarakat menengah ke bawah, namun nyatanya kedua BBM tersebut salah sasaran. Menurut Sri Mulyani, 80 persen dari total Pertalite dinikmati kalangan menengah ke atas.

“Kalau Pertalite dari kuota 23 juta kilo liter, 15,8 juta kilo liter yang menikmati orang kaya, hanya 3,9 juta kilo liter yang dinikmati masyarakat terbawah. Solar juga sama, dari kuota 15 juta kilo liter itu hanya kurang dari 1 juta kilo liter yang dinikmati kelompok miskin," tutur Menkeu.

Berita Terkait
hitlog-analytic