Mirip Toyota Alphard, Mobil China Ini Dijual Lebih Murah dan Laku
Produsen mobil listrik terbesar di China itu mengklaim bahwa jarak tempuh varian hybrid itu bisa menccapai 970-1.040 kilometer. Angka itu didapat dari dua sumber penggerak roda, yaitu listrik dan mesin konvensional.
Sementara varian kedua Denza D9 adalah listrik murni, mobil itu bergerak seutuhnya menggunakan dinamo, dan baterai sebagai sumber energi. Mobil tanpa suara itu bisa berjalan 600 km dalam kondisi baterai penuh.
Menurut beberapa sumber harga Denza D9 PHEV sekitar Rp700 juta, sampai Rp1 miliar, sedangkan untuk versi full listrik dilego Rp850 juta sampai Rp1 miliar.
Lebih murah dari Alphard yang masih menggunakan mesin konvensional, yaitu bensin 2.500cc, dan 3.500cc untuk varian tertinggi. Mengandalkan transmisi matik berpenggerak roda depan.