Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Menguak Keunggulan Daihatsu Sirion Baru di Daerah Pegunungan

Daihatsu sirion
Sumber :

100kpj –Daihatsu Sirion baru belum lama ini secara resmi di Indonesia, mobil ini akan bertarung di kelas city car yang dihadirkan dengan ubahan pada bagian ekterior dan penambahan fitur baru.

Fitur Sirion baru yang tidak dimiliki oleh kompetitornya diawali dengan idle stop system. Fungsinya, membuat konsumsi bahan bakar lebih irit dengan mematikan mesin mobil dalam kondisi idling.

Contohnya saat berada di lampu merah, ataupun kemacetan, maka fitur tersebut seketika aktif, kemudian untuk menyalakan mesin kembali, tinggal injak pedal gas.

Di daerah pegunungan, fitur hill start assist sangat berfungsi, karena dapat mencegah mobil mundur di tanjakan sekaligus memudahkan ketika akselerasi dari posisi diam di tanjakan.

Daihatsu sirion

Selain itu, Sirion baru juga tetap dibekali fitur bawaan yakni vehicle stability control, EBD, traction control, dan rem ABS.

Daihatsu Sirion baru juga mengusung sistem transmisi automatic D-CVT, transmisi Dual Continously Variable Transmission diklaim sanggup menghemat bahan bakar.

Berita Terkait
hitlog-analytic