Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Cuma 5 Hari Suzuki Ertiga Hybrid Dipesan Ratusan Orang

Suzuki All New Ertiga Hybrid
Sumber :

100kpj –  PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menjadi produsen pertama di Indonesia yang menawarkan Low MPV (Multi Purpose Vehicle) hybrid, melalui All New Suzuki Ertiga Hybrid yang resmi diluncurkan pada 10 Juni 2022.

Ertiga Hybrid ditawarkan dua varian, untuk tipe GX manual dibanderol Rp270,300 juta, dan Sport matik Rp292,300 juta on the road Jakarta. Yang membuatnya berbeda dari versi standar, mobil keluarga itu dibekali teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS).

Sistem mild hybrid tersebut mengandalkan baterai Lithium-ion yang dikawinkan dengan ISG (Integrated Starter Generator) sebagai pengganti alternator konvensional. Fungsinya mampu memberikan tenaga saat mobil mulai berjalan dari kondisi diam.

Jika mesin konvensional memerlukan banyak bahan bakar saat mulai berjalan, berbeda dengan Ertiga Hybrid, di mana mesin sangat terbantu untuk menggerakkan roda dari kondisi mobil diam. Sehingga diklaim lebih efisien.

Fitur lain yang dapat membantu menekan penggunaan bahan bakar adalah Engine Auto Stop. Secara otomatis mematikan mesin mobil saat berhenti di lampu merah, atau posisi macet.

Suzuki All New Ertiga Hybrid

Sehingga mesin bensin dengan kode K15B itu tidak melulu hidup, ketika tidak digunakan untuk berjalan. Dapur pacunya tetap mengandalkan mesin bensin empat silinder 1.462cc dengan standar emisi Euro 4.

Berita Terkait
hitlog-analytic