Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Gegara Diserang Corona Karoseri Laksana Bidik Mobil Piknik

Karoseri Laksana
Sumber :

100kpj – Virus corona yang menyerang Indonesia sejak bulan Maret 2020, membuat banyak perusahaan yang terkena dampaknya, seperti perusahaan karoseri Laksana.

Hal tersebut membuat perusahaan karoseri asal Semarang, harus melakukan inovasi agar dapat berkembang dan melebarkan sayap.

"Dua tahun terakhir ini pengadaan bus memang sangat susah. Hal ini membuat kami berfikir untuk melakukan inovasi, makanya saya kira memang Maha Motorhome campervan ini potensinya luar biasa di Indonesia, apalagi kini infrastruktur seperti jalan tol di Indonesia semakin banyak, itu juga sangat membantu,” ungkap Stefan Arman, Technical Director Laksana.

Pada camper van, karoseri Laksana menelurkan Maha Motorhome. Ada dua varian kendaraan yang diperkenalkan yakni Maha Adventure yang bekerja sama dengan Baze dan Maha Family.

Karoseri Laksana

Pada lini camper van tersebut, Laksana tetap menerapkan standar serta kualitas produksi yang sama seperti pada lini kendaraan bus, yaitu tetap mempertimbangkan struktur keselamatan tinggi dengan bahan yang ringan dan anti karat.

Diharapkan, melalui lini camper van ini, Laksana bisa membantu kebutuhan masyarakat untuk menjelajahi keindahan alam Indonesia.

Berita Terkait
hitlog-analytic