Taksi Terbang Juragan 99 Mendarat di JIExpo Kemayoran, Ada Apa?
Sebelum beroperasi, sejak tahun lalu importir kendaraan mewah tersebut telah melakukan serangkaian uji coba EHang 216, untuk memastikan keamanan, dan kelayikannya.
Presiden Direktur Prestige Image Motorcars, Rudy Salim sempat mengatakan, untuk menguji keamanan, dan kemampuan kendaraan terbang tersebut akan dilakukan di Bali, tepatnya di lokasi milik Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo.
“Kita juga meningkatkan pariwista di Bali, semoga dampaknya ke internasional dengan adanya satu armada transportasi udara yang unik, murah, dan ramah lingkungan,” ujar Rudy Salim kepada 100kpj di tahun lalu.
Lebih lanjut dia menjelaskan, EHang 216 atau AAV (Autonomous Aerial Vehicle) menjadi jawaban alat transportasi udara ramah lingkungan. Selain itu, memiliki harga sewa yang jauh lebih terjangkau dibandingkan helikopter.
“Dibandingkan dengan armada udara lainnya, biaya untuk penerbangan ini mungkin satu kepala setiap setengah jam cukup Rp850 ribu, murah sekali,” tuturnya.
Rute penerbangan akan disurvei terlebih dahulu, untuk mengatur rencana penerbangan terbaik bagi penumpang. Dikendalikan dari jarak jauh oleh pilot profesional menggunakan remot, dengan jaringan internet 4G, atau 5G.