Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Gegara Kasus di Medan, Pemilik Daihatsu Rocky Diminta ke Bengkel Resmi

Daihatsu Rocky jadi mobil ke-7 juta unit
Sumber :

100kpj –PT Astra Daihatsu Motor alias ADM melakukan pemanggilan kembali alias recall, kepada konsumen yang telah membeli Daihatsu Rocky.

Tidak semua pemilik Rocky, karena yang bermasalah hanya produk yang diproduksi pada periode 27 April 2021 hingga 7 Oktober 2021.

Recall ini mencakup Rocky model 1.000 cc dan 1.200 cc, masalahnya recall ini murni akibat tidak tepatnya titik pengelasan, komponen dudukan shock absorber bagian depan, sehingga berpotensi mengganggu kenyamanan berkendara.

Baca juga: Menyiksa Daihatsu Rocky 1.2L di Berbagai Kondisi Jalan di Indonesia

Daihatsu Rocky

 

Menurut Executive Coordinator Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Bambang Supriyadi, recall ini dilakukan Daihatsu Indonesia setelah munculnya temuan insiden kerusakan pada shock absorber di roda depan pada unit Daihatsu Rocky milik warga Medan.

"Mobil tersebut oleh pemiliknya dipacu dengan kecepatan tinggi, dan melintasi jalanan rusak dan berlubang dan memicu kerusakan pada komponen suspensi depan," tambah Bambang dalam diskusi virtual bersama media, Jumat 11 Maret 2022.

Berita Terkait
hitlog-analytic