Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Cara Honda Menarik Pemilik Mobil Untuk Servis di Bengkel Resmi

Honda gratiskan servis mobil untuk Dokter

100kpj – Pesatnya pertumbungan tekonologi berdampak pada industri otomotif dunia. Setiap brand kendaraan berlomba-lomba membuat produk dengan fitur canggih untuk memberikan kenyamanan, dan keamanan penggunanya.

Selain itu, perkembangan teknologi juga mengubah layanan aftersales demi mempermudah konsumen dalam melakukan perawatan kendaraan. Bahkan melalui smartphone pemilik mobil bisa terhubung ke bengkel resmi terdekat.

Honda BR-V Terbaru Dikirim ke Konsumen. Foto: Farhan Nurhuda.

Setiap produsen mobil di Indonesia pun sudah menerapkan cara tersebut, salah satunya PT Honda Prospect Motor (HPM) yang baru saja memperkenalkan aplikasi terbaru untuk purna jual yang diberinama Honda e-Care.

Honda e-Care merupakan multi platform untuk memudahkan pemilik mobil berlogo H di seluruh Indonesia dalam mendapatkan pelayanan servis, pembelian spare parts, informasi garansi kendaraan, riwayat servis dan lain-lain.

Terbagi menjadi 8 menu yang bisa dipilih pemilik mobil Honda setelah mendownload aplikasi tersebut. Yang pertama My Honda, di mana tersaji informasi yang meliputi paket perawatan, servis gratis, identitas mobil, paket perawatan berkala, garansi, riwayat servis, produk update, dan aktivitas layanan darurat.

Selain itu melalui sentuhan jari di layara smartphone konsumen juga bisa mencari lokasi diler terdekat, kemudian melakukan pemesanan servis agar tidak antre saat datang ke bengkel, mengetahui informasi acara yang digelar Honda, promo, hingga tips.

Service Assistant General Manager PT HPM, Denny M Tamira mengatakan, Honda selalu berusaha untuk menghadirkan berbagai inovasi  demi memberikan kepuasan tertinggi bagi konsumen. Diantarnya melalui aplikasi Honda e-Care.

“Untuk itu kami mengembangkan aplikasi Honda e-Care untuk memenuhi segala kebutuhan pada setiap tahap perjalanan konsumen dengan lebih cepat, lebih mudah dan lebih lengkap,” ujar Denny dikutip dari keterangan resminya, Selasa 11 Januari 2022.

Honda memiliki jaringan diler dengan konsep servis, sales, dan spare parts yang tersebar diseluruh daerah di Indonesia. Selain mememberikan kemudahan layanan purna jual, di awal 2022 brand mobil berlogo H itu juga menawarkan berbagai promo menarik.

Salah satu promo yang berlaku, untuk setiap pembelian City Hatchback bebas biaya perawatan yang termasuk jasa, dan suku cadang selama empat tahun atau 50 ribu kilometer, dan cashback Rp4 juta.

Berita Terkait
hitlog-analytic