Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Naik Mobil Mewah Jokowi Dilempari Surat Misterius di Gunung Semeru

Presiden Jokowi naik Land Cruiser dilempari  surat
Sumber :

100kpj – Presiden Jokowi sempat mengunjungi area bencana Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur pada 7 Desember 2021. Namun saat menyapa warga, ada sosok kakek-kakek yang melempari secarik kertas kepada Jokowi.

Momen itu terlihat dari unggahan video Instagram @indoviral8. Pria paruh baya yang berada di pinggir jalan saat rombongan presiden melintas berhasil memberikan segulung kertas ke tangan Jokowi tanpa bersentuhan.

Tidak diketahui isi surat misterius tersebut, namun hal lain yang menjadi sorotan adalah mobil yang digunakan Presiden Jokowi. Duduk di bangku penumpang baris kedua di Toyota Land Cruiser dengan warna serba hitam doff.

Bahkan grill krom Land Cruiser dibalut hitam doff, lengkap dengan pelat nomor merah bertuliskan Indonesia. Melihat dari desain eksteriornya secara keseluruhan, diduga SUV (Sport Utility Vehicle) itu buatan 2016-2017.

Penerangan utamanya sudah LED projektor dengan desain 3D. Sebagai pemanis rumah lampu depannya dilengkapi DRL (day-time running light). Bukan hanya itu, lampu kabut di bawah bumper berteknologi LED, pun dengan lampu belakang.

kaki-kakinya dibekali velg berukuran 18 inci model TRD Sportivo Ultimo yang dibalut ban depan belakang berukuran 285/65. Agar mendukung di jalan off road, suspensi depan model double wishbone, dan belakang four link coil rigid with lateral rod.

Sistem pengeremannya depan belakang disk brake, dengan piringan berukuran 17 inci. Yang dilengkapi ABS (Anti-Lock Braking System) agar saat pengereman mendadak tidak tergelincir, lalu EBD (Electronic Brake Distribution), dan BA (Brake Assist). 

Mengingat dimensinya yang bongsor maka Toyota membekali fitur BSM (Blind Spot Monitor) untuk memantau kondisi sekeliling mobil dan memberi tanda jika ada objek yang mendekat, dan juga diukung RCTA (Rear Cross Traffic Alert).

Ilustrasi Toyota Land Cruiser

Land Cruiser dipersenjatai dua pilihan mesin. Untuk diesel twin-turbo berkapasitas 4.500cc dapat menyemburkan tenaga maksimal 268 daya kuda dan torsi puncak 650 Nm. 

Sementara yang digunakan Kapolri adalah varian bensin, dengan mesin berkapasitas 4.600cc delapan silinder atau V8 yang dapat memuntahkan tenaga 304 dk, dan torsi 439 Nm.

Menurut situs jual beli online, SUV paling mewah Toyota itu dalam keadaan bekas dibanderol di atas Rp1 miliar tergantung kondisi dan tipe.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic