Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Hyundai Rilis Bocoran Mobil SUV Listrik Ioniq 7

Dereta mobil listrik Hyundai terbaru
Sumber :

100kpj – Hyundai semakin agresif dalam memasarkan mobil listrik, terbaru merilis teaser model terbaru dari Ioniq. Bocoran itu itu diposting di akun twitter @hyundai_global.

Dalam postingan tersebut nampak foto tiga model Ioniq 5, Ioniq 6 Concept Car, dan sebuah SUV listrik berukuran bongsor yang diduga adalah Ioniq 7. Foto tersebut dalam bentuk siluet.

Baca Juga: Fabio Quartararo, si Enggak Peduli Siapa Tandemnya di Yamaha

Tampak memiliki siluet aerodinamis berkat kaca depan berperingkat tinggi dan garis atap yang miring, sementara permukaannya setara dengan bahasa desain terbaru Hyundai.

SUV listrik Ioniq 7 sendiri tanpa gril dengan bilah LED horizontal dan unit LED vertikal di bemper. Pada Hyundai Ioniq 7 diprediksi akan memiliki tiga baris kursi di dalam kabin, untuk 7 penumpang.

Jarak sumbu roda yang panjang juga berarti ada ruang untuk paket baterai yang besar. Semua kendaraan Ioniq Hyundai juga akan menggunakan platform E-GMP khusus.

Hyundai juga telah mengkonfirmasi bahwa SUV listrik besar mereka akan menggunakan baterai SK Innovation baru dengan kapasitas 100 kWh dan teknologi 800 volt, menawarkan jangkauan lebih dari 483 km.

Sedangkan versi penggerak empat roda atau AWD dari Ioniq 7 akan menggunakan pengaturan motor ganda dengan output gabungan 308 hp (230 kW / 313 PS). Fitur canggih bakal ada di Ioniq 7, seperti Highway Driving Pilot yang menawarkan teknologi otonom Level 3.

Berita Terkait
hitlog-analytic