Hyundai Alcazar Resmi Dijual dengan Harga Rp300 Jutaan, Intip Speknya
100kpj – Akhirnya Hyundai Alcazar resmi mengaspal di India, segmen medium SUV ini pun ditawarkan dalam dua varian. Lalu bagaimana dengan spesifikasi serta fitur-fitur yang ada pada mobil ini?
Mengutip dari India Today, Selasa 22 Juni 2021, Hyundai Alcazar ada varian 6 seater dan 7 seater. Bagian interior dibalut dengan warna hitam dan coklat, serta langit-langit yang berwarna cerah.
Baca Juga: Sah! Sri Mulyani Perpanjang PPnBM 100%, Harga Mobil di Diler Turun?
Yang menarik adalah ada fitur sunroof yang besar, di mana bisa dioperasikan secara smart melalui voice command alias perintah suara. Pada bagian dashboard sudah disematkan layar multimedia digital berukuran 10,25 inci.
Layar tersebut dikombinasi sistem audio premium Bose 8 speaker. Alcazar bisa dibilang merupakan pengembangan dari Hyundai Creta, SUV 5 penumpang yang lebih dulu hadir di India.
Kisi-kisi depan cascading mempertahankan bentuk yang terlihat pada Creta, dengan desain bertabur krom baru. Namun yang paling berbeda antara eksterior Alcazar dengan Creta adalah velg yang lebih besar 18 inci.
Bicara soal dapur pacunya, Hyundai Alcazar versi India ada dua pilihan mesin, yakni bensin dan diesel. Pilihan mesin bensinnya berkapasitas 2.000cc, MPi.
Di mana, tenaga yang dikeluarkan maksimal 117 kW (159 PS) pada 6.500 rpm dan torsi 191 Nm (19,5 kg.m) pada 4.500 rpm. Sementara untuk mesin dieselnya, punya kapasitas 1.500cc, CRDi.
Yang bisa menghasilkan tenaga maksimal 84,6 kW (115 PS) pada 4.000 rpm dan torsi puncak 250 Nm (25,5 kg.m) pada rentang 1.500-2.750 rpm. Kedua mesin tersebut mendapatkan pilihan transmisi manual 6-percepatan dan otomatis 6-percepatan.
Hyundai Alcazar juga didukung dengan mode berkendara comfort, eco, dan sport, lalu kontrol traksi salju, pasir, dan lumpur. Untuk harga, dijual mulai dari INR 16,30 Lakh atau setara Rp318 juta, sedangkan termahal INR 19,85 Lakh atau sekitar Rp387,9 juta.

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Lebih Mahal Rp18 Jutaan Ini Ubahan Hyundai Kona Electric N Line

Test Drive All New Hyundai Santa Fe Hybrid, Siap Disegani Orang di Jalan

Ribuan Orang RI Menunggu All New Santa Fe Sampai ke Rumah

New Hyundai Tucson Hybrid Meluncur di RI, Begini Spesifikasi dan Harganya

Hyundai Bidik Konsumen seperti Ini untuk Mobil Listrik Ioniq 5 N

Hyundai Pede Mobil Sport Listrik Ioniq 5 N Buatan Indonesia Bisa Laris

All New Hyundai Tucson Hadir di Indonesia, Ada 2 Pilihan Mesin

Hyundai Ioniq 5 N Cicipi Aspal Sirkuit Mandalika

All New Hyundai Santa Fe Hybrid vs Honda CR-V e:HEV, Siapa yang Lebih Unggul

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
