Diganjar PPnBM, Terios dan Xenia Kurang Laku Dibandingkan Mobil Pikap
100kpj – Sejak kebijakan PPnBM (Pajak Penjualan atas Barang Mewah) berlaku pada Maret 2021, pasar otomotif kembali bergairah. Pasalnya sejak isentif tersebut berlaku, penjualan mobil baru mengalami peningkatan yang cukup drastis.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil dari diler ke konsumen mencapai 77.515 ribu unit secara nasional di bulan ketiga setelah PPnBM nol persen diterapkan pemerintah.
Baca juga: PPnBM 100% Diperpanjang Banyak Orang Beli Mobil! Tapi Harus Inden
Menjadi angka tertinggi untuk penjualan ritel per bulan dibandingkan bulan-bulan lainnya di tengah pandemi. Memasuki April sebanyak 79.499 ribu mobil baru terjual ke masyarakat, atau meningkat 2,6 persen dari sebelumnya.
Namun memasuki Mei, atau setelah tiga bulan isentif diskon PPnBM 100 persen itu diterapkan ternyata gairah masyarakat berkurang. Pasalnya penjualan ritel mobil baru secara nasional hanya 64.175 unit, artinya ada penurunan.
Diketahui, ada 21 mobil baru yang menikmati isentif pajak tersebut. Salah satu brand yang diuntungkan adalah Daihatsu, karena empat produknya masuk dalam kategori. Yakni Xenia, Terios, Gran Max mini bus, dan Rocky.
Meski dibebaskan dari beban PPnBM, agar harga jualnya menjadi lebih murah, ternyata keempat produk Daihatsu itu tidak terlalu laris dibandingkan mobil pikap Gran Max, dan Sigra yang mengisi ceruk pasar LCGC (Low Cost Green Car).
Berdasarkan data yang dirilis Daihatsu, selama periode Januari sampai Mei tahun ini total penjualannya mencapai 54.718 unit. Artinya mobil berlogo D itu tetap menduduki peringkat kedua di bawah Toyota dari daftar brand terlaris.
Dari angka tersebut, Gran Max pikap masih menjadi tulang punggung dengan torehan angka penjualan 15.231 unit atau berkontribusi 28 persen. Kemudian posisi kedua ditempati Sigra yang berhasil terjual ke konsumen sebanyak 13.353 unit.
Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation, Hendrayadi Lastiyoso mengatakan, sangat bersyukur penjualan bisa tumbuh sejalan dengan kenaikan pasar secara nasional.
“Kami berharap, tren positif ini dapat terus berlangsung dengan capaian yang lebih baik, dari tahun sebelumnya. Terlebih pemerintah telah memberikan dukungan berupa insentif diskon pajak,” ujar Hendrayadi dikutip dari keterangan resminya, Rabu 16 Juni 2021.
Lantas kemana empat model Daihatsu yang mendapatkan isentif PPnBM?
Terios menduduki peringkat tiga terlaris di bawah Sigra, hasil penjualan ritelnya selama lima bulan 8.298 unit atau berkontribusi 15 persen. Diurutan keempat, Ayla sebagai citi car yang meramaikan pasar LCGC terjual 7.208 unit.
Lalu diikuti Gran Max mini bus dengan torehan 5.063 unit, Xenia 3.608 unit, dan Rocky 505 unit. Sisanya sebanyak 1.452 unit, atau berkontribusi hanya tiga persen disumbang dari Luxio, dan Sirion.