Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ngaku Orang Kaya, Denise Chariesta Gak Tau Mobil Ini Harganya Miliaran

Denise Cadel
Sumber :

100kpj – Denise Chariesta selalu menarik perhatian, terlebih perseteruannya dengan presenter Uya Kuya yang belakangan ini meramaikan media sosial. Wanita dengan pengikut 4,4 juta di TikTok, selalu mengklaim sebagai orang kaya.

Meski barang yang digunakan selalu dianggap mewah, namun mobil pribadinya hanya Mercedes-Benz varian termurah alias entry level. Pasalnya, mobil yang kerap digunakan Denise Chariesta adalah GLS 200 Urban Line buatan 2019.

Baca juga: Selalu Ngaku Orang Kaya, Harga Mobil Denise Chariesta Bikin Kaget

Mobilnya Denise Cadel

Crossover yang dapat menampung lima penumpang itu dibanderol Rp699 juta off the road saat pertama kali meluncur pada dua tahun lalu. Hal lain yang menggelitik adalah pengetahuannya soal mobil-mobil yang digunakan Uya Kuya.

Beberapa waktu lalu, wanita yang akrab disapa Denise Cadel itu mengunggah video singkat di TikTok pribadinya saat Uya Kuya bersama istri, menyambangi kediamannya menggunakan Toyota Land Cruiser berwarna hitam.

Namun dia keliru menyebut, mobil gagah yang digunakan presenter tersebut. Sehingga cukup banyak netizen yang meninggalkan komentar pedas, karena dianggap orang kaya norak yang enggak bisa membedakan mobil mahal.

“Lihat tuh Uya datang lagi sama si Astrid parah bener yah. Itu dia naik apaan sih mobil sewaan pasti yak. Mobil Fortuner itu, Fortuener mobil rental,” katanya sembari merekam Land Cruiser tersebut dari balik jendela rumah.

Ilustrasi Toyota Land Cruiser

Tidak diketahui jelas tipe Land Cruiser yang digunakan Uya Kuya saat menyambangi rumah Denise Chariesta. Diduga melihat desain grill, lampu, kap msin, dan bumper depannya masih berkode J200 dengan tahun produksi 2018.

Land Cruiser memiliki panjang hampir lima meter atau 4.950 mili meter, lebar 1.970 mm, tinggi 1.905 mm, dan jarak poros rodanya 2.850 mm. Dengan dimensi tersebut, tentu ruang kabin penumpang dan bagasi sangat luas untuk sekelas SUV. 

Penerangan utamanya sudah LED projektor dengan desain 3D. Sebagai pemanis rumah lampu depannya dilengkapi DRL (day-time running light). Bukan hanya itu, lampu kabut di bawah bumper berteknologi LED, pun dengan lampu belakang.

Untuk kaki-kakinya dibekali velg berukuran 18 inci model TRD Sportivo Ultimo yang dibalut ban depan belakang berukuran 285/65. Agar mendukung di jalan off road, suspensi depan model double wishbone, dan belakang four link coil rigid with lateral rod.

Sistem pengeremannya depan belakang disk brake, dengan piringan berukuran 17 inci. Yang dilengkapi ABS (Anti-Lock Braking System) agar saat pengereman mendadak tidak tergelincir, lalu EBD (Electronic Brake Distribution), dan BA (Brake Assist). 

Dalam kondisi barunya Land Cruiser dibanderol Rp2 miliaran, dipersenjatai mesin diesel 1 VD-FTV delapan silinder atau V8 berkapasitas 4.461cc DOHC, dan dilengkapi twin turbo. Sehingga tenaga yang disemburkan mencapai 235 daya kuda di 3.200 rpm dan torsinya 615 Newton meter.

Torsi besarnya tersebut didapat dari putaran bawah atau di 1.800-2.200 rpm, dan tenaganya disalurkan melalui transmisi matik tujuh percepatan triptonic keempat rodanya. SUV tersebut juga memiliki fitur yang dapat mengubah sensasi berkendara, yaitu Comfort Eco, Normal dan Sport S/S+. 

 

Berita Terkait
hitlog-analytic