Istri Dikasih Mobil Miliaran, Greg Nwokolo Mau Beli Saham Rans Cilegon
100kpj – Greg Nwokolo ingin membeli saham Rans Cilegon FC. Hal itu diungkapkan setelah mantan pemain Madura United itu menyinggung saat Raffi Ahmad tidak mampu membayar dirinya jika bergabung di tim bola buatan artis tersebut.
“Saya mau beli saham (Rans FC Cilegon). Sahamnya berapa? Saya beli. Saya ingin saham. Soalnya kamu (Raffi) tidak kuat bayar saya,” ucap mantan pemain Persija itu sembari bergurau.
Baca juga: Sindir Raffi Ahmad Soal Bayaran, Kaget Lihat Isi Garasi Greg Nwokolo
Greg Nwokolo menjadi salah satu pemain terbaik di Liga 1 Indonesia, karirnya cukup cemerlang sejak meramaikan kompetisi bola dalam negeri. Sudah cukup banyak gol yang diciptakan sejak bertahan empat musim di Madura United.
Berkat sepak terjangnya menjadi atlet sepak bola, sudah cukup banyak pundi-pundi yang didapatkan mantan pilar Arema FC itu. Melihat akun Instagram resminya, pesepak bola kelahiran Nigeria 1986 itu memiliki gaya hidup yang glamor.
Harta berjalan atau koleksi kendaraan miliknya cukup bikin kaget, karena harganya rata-rata miliaran. Beberapa kali pria dengan nama lengkap Gregory Junior Nwokolo itu memamerkan mobil-mobil mewahnya di media sosial.
Salah satunya, BMW Series 4 yang dibelinya untuk kado ulang tahun istri tercinta, Kimmy Jayanti. Mobil sedan buatan Jerman itu diberikan pada 2018 lalu, saat model cantik tersebut merayakan ulang tahunnya yang ke-27.
Melihat tampang depannya, sedan tersebut adalah BMW 440i Coupe M Sport yang resmi hadir di Tanah Air pada 2017 lalu. Series 4 facelift atau LCI itu mengadopsi bentuk eksterior yang menyeurpai 740Li, terutama pada grill, dan lampu LED-nya.
Menurut keterangan resmi BMW saat itu, perubahan trim interior terlihat pada warna dashboard dengan aksesn krom. Panel instrumennya sepert X6 atau 740Li yang sudah full LCD, dan dapat berganti warna sesuai mode berkendara.
Soal jantung pacu, BMW 440i Coupe dibekali mesin bensin enam silinder turbo berkapasitas 3.000cc. Tenaga maksimalnya mencapai 326 daya kuda dan torsi puncak 450 Newton meter. Disalurkan melalui transmisi matik 8-percepatan buatan ZF ke roda belakang.
Saat pertama kali peluncurannya, BMW series 4 ditawarkan dalam beberapa varian. Untuk 440i Coupe dilego Rp1,289 milar off the road. Artinya untuk melengkapinya dengan surat-surat, pemilik perlu merogoh kocek tambahan.