Sebelum Menikahi Aurel, Atta Halilintar Jual Semua Mobil Mewahnya
"Smart itu mobil yang enggak banyak kamu lihat di Indonesia, lebih langka lagi kalau cabriolet. Kebanyakan atasnya enggak bisa dibuka. Dulu, barunya Rp400 juta kalau enggak salah, saya jual rugi Rp199 juta," tuturnya.
Mercedes-Benz S-400 Hybrid yang dibeli dari Raffi Ahmad, juga ikut dijual. Atta menjelaskan, harga sedan mewah tersebut dibeli Raffi dalam kondisi baru, dengan harga Rp3,2 miliar.
"Ban sudah gue ganti, kaki-kaki sudah. Peleknya sudah gue kasih 22 inci, harganya juga enggak murah. Saya jual mobil ini Rp1,45 miliar, masih nego," ungkapnya.
Harga sedan asal Negeri Panser tersebut sama dengan Porsche Panamera S Turbo miliknya. Sport car itu juga tak luput dari sentuhan modifikasi, mulai dari pelek hingga mesin.
Ini Porsche Panamera Turbo, warnanya langka dan kaki-kaki semua sudah ganti. Saya upgrade tenaganya. Aslinya sekitar 500-550 daya kuda, tapi setelah di-upgrade melebihi 600 dk. Panamera ini saya jual Rp1,45 miliar nego," katanya.
Alphard kelir emas yang awalnya dipakai sehari-hari, juga dijual. Kini warna bodinya diubah seperti standar, yakni putih. Namun, interior masih tetap versi modifikasi, dengan jok yang dibalut bahan kulit bermotif sisik ular.
"Ini dijual juga (Alphard), kulitnya juga sudah diganti (jok), ini kayak kulit tas mewah. Saya jual Rp900 juta," tuturnya.