Pecahkan Rekor Dunia, Porsche Taycan Jadi Mobil Tercepat di Ruangan
100kpj – Baru-baru ini, mobil listrik besutan Eropa, Porsche Taycan mencetak rekor dunia baru sebagai mobil terkencang yang melaju di ruangan tertutup. Momen tersebut dihelat di gedung pameran (hall) New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat. Lantas, berapa kecepatan lajunya?
Disitat dari Antara, pembalap senior setempat, Leh Keen menjadi sosok yang dipercaya mengemudikan mobil tersebut. Hasilnya, dia mampu membawanya hingga kecepatan 165,1 kilometer per jam dan memecahkan rekor dunia yang telah bertahan sejak 7 tahun lalu, yakni 138,4 kilometer per jam.
Baca juga: Waduh, Porsche Dukung Kaum Gay Lewat Model 911 Warna pelangi
Leh Keen mengatakan, mobil Taycan Turbo S yang dia kemudikan memiliki akselerasi dan pengereman yang baik. Itulah mengapa, meski melaju di ruangan tertutup, dia merasa tak sulit mengendalikannya.
Bahkan, permukaan lantai yang licin, sama sekali tak membuat mobil oleng. Padahal, dengan kecepatan tinggi, seharusnya kondisi itu kemungkinan besar terjadi.
"Saya tidak terlalu menghargai skala percobaan rekaman sampai eksplorasi pertama saya. Permukaannya sangat tidak terduga, sangat licin, sehingga Anda harus memiliki kepercayaan penuh pada mobil Anda,” ujar Keen melalui keterangan resmi, dikutip Rabu 24 Februari 2021.
“Saya bisa merasakan sistem Taycan yang mengetahuinya, bekerja sangat keras untuk membuat saya tetap lurus—itu adalah prestasi yang sangat mengesankan. Berakselerasi begitu keras di permukaan yang tidak menentu sungguh luar biasa. Tidak sedikit pun saya ragu saya bisa melakukannya," tambah Ken.
Pihak Porsche sendiri mengklaim, Taycan Turbo S memenuhi berbagai kriteria dalam pemecahan 'Guinness World Record' tersebut. Kendaraan listrik itu dibekali penggerak semua roda untuk memaksimalkan cengkeraman, rem karbon keramik yang kuat, serta konsumsi listrik gabungan 28,5 kwh per 100 kilometer.
Porsche Taycan Turbo S kabarnya mampu berakselerasi dari nol ke 100 kilometer per jam dalam waktu 2,8 detik saja. Luar biasa sekali, bukan?