Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Fitur Keselamatan Baru New Honda CR-V Bisa 'Ngajak Ngopi' Pengemudinya

New Honda CRV
Sumber :

100kpj – PT Honda Prospect Motor (HPM), sebagai agen pemegang merek mobil Honda di Indonesia akhirnya menjawab rasa penasaran publik, dengan menghadirkan Honda CR-V yang sebetulnya sudah beberapa kali kepergok bidikan kamera.

New Honda CR-V ini hadir dengan beragam teknologi dan fitur yang diunggulkan, seperti fitur keselamatan baru yang dikenal dengan nama Honda Sensing yang sebelumnya terdapat pada All New Accord.

Menurut Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing PT HPM, menjelaskan bahwa fitur Honda Sensing ini bersarang sejumlah teknologi canggih, "seperti collision mitigation brake system (CMBS) sehingga kendaraan bisa memperingatkan jika mendekati objek di depan, dan dapat berhenti sendiri secara otomatis untuk menghindari tabrak depan, ketika pengemudi tidak menginjak pedal remnya," tambahnya

Lalu lebih lanjut Billy menjelaskan adaptive cruise control (ACC) with low speed follow (LSF), pengendara bisa mengatur kendaraannya dengan kecepatan dan jarak tertentu dengan kendaraan di depan, Honda CR-V dapat melambat secara otomatis tanpa perlu pengemudi menginjak rem, bila kendaraan di depan mengurangi kecepatannya.

New Honda CRV

Kemudian ada lane keeping assist system (LKAS) serta road departure mitigation system (RDM), pengaturan di LKAS ini akan memberikan kenyamanan kepada pengemudi, agar pengemudi dsecara otomatis dapat tetap berada di tengah-tengah jalur.

Sedangkan RDM akan memberikan peringatan jika mobil keluar dari jalur, seperti setir yang bergetar bila keluar dari jalur, agar mobil tetap berada di jalur.

"Jika pengemudi akan keluar dari jalur, cukup dengan menyalakan lampu sein, sehingga mobil bisa berpindah jalur dengan smooth. Nah, jika pengemudi terlalu sering dikoreksi oleh kendaraan, maka kendaraan akan memberikan signal secankir kopi pada meter cluster dengan tujuan menyaran pengemudi untuk beristirahat sejenak," jelas Billy.

Fitur auto high beam, fitur ini mengatur lampu depan high beam akan secara otomatis meredup bila ada kendaraan di depan yang berlawanan sehingga lampu tidak menyilaukan pengemudi lainnya. Serta high beam dapat otomatis menyala jika tidak ada kendaraan yang berlawanan.

New Honda CR-V

Selain Honda Sen, New Honda CR-V juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan berstandar tertinggi, seperti 6 Airbags, struktur rangka G-CON+ACETM with side

impact beam, teknologi pengereman ABS, EBD+BA, Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, Electric Parking Brake, Auto Brake Hold, dan Emergency Stop Signal. 

New Honda CR-V mengusung mesin 1.5 liter Turbo with Earth Dreams Technology, yang menghasilkan tenaga maksimal 190 PS @ 5.600 rpm dan torsi 240 Nm @ 2.000 – 5.000 rpm.

Didukung CVT Earth Dreams Technology, Drive by Wire, serta serangkaian fitur yang mendukung efisiensi bahan bakar seperti ECO AssistTM dan ECON Mode, New Honda CR-V dapat mencapai performa yang bertenaga, namun tetap hemat bahan bakar serta ramah lingkungan dengan standar emisi sesuai EURO 4 Certified dan telah memenuhi uji EURO 2 dari pemerintah Indonesia. 

Honda CR-V baru ini dijual dengan tiga pilihan seperti New Honda Cr-V 2.0L yang harganya Rp489 juta, New Honda CR-V 1.5L Turbo harganya Rp522,5 juta, dan New Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige Rp 577 juta.

Baca juga: Honda HR-V Baru Edisi 2021 Meluncur, Bisa Diperintah Dari Jarak Jauh

Berita Terkait
hitlog-analytic