Nasib Mobil Murah, Cuma 'Dicium' SUV Mewah Langsung Hancur
Tanpa melakukan pengereman, pengguna Porsche Cayenne itu menabrak ‘bokong’ Sigra hingga remuk atau hancur. Tidak merasa bersalah dengan perbuatannya, pengguna mobil SUV berwarna hitam tersebut langsung tancap gas.
Seorang pria, dan wanita yang mengabadikan video tersebut dalam perbincangannya terdengar bahwa pengemudi mobil mewah itu diduga tidak sadarkan diri, akibat pengaruh alkohol. Mengingat gaya berkendara yang tidak teratur.
“Kan gue bilang, fiks mabok dia, gue udah ngerekam dari tadi oleng,” ujar seseorang yang merekam kejadian tersebut dikutip 100KPJ, Senin 1 Februari 2021.
Panik melihat mobilnya yang sedang terparkir hancur ditabrak, pemilik Daihatsu Sigra itu begerak cepat dengan menumpang ojek online yang ada disekitar untuk mengejar mobil Porsche tersebut.
Mengingat kondisi jalan raya yang cukup padat, maka pengguna SUV mewah tersebut akhirnya berhasil diberhentikan. Namun tidak diketahui jelas, kejadian selanjutnya setelah pemilik mobil LCGC itu menghampirinya langsung.
Di luar dari permasalahan tersebut, diketahui Porsche Cayenne adalah salah satu mobil kelas premium buatan Jerman. SUV tersebut dilego Rp350 jutaan untuk lansiran 2006, sedangkan buatan 2010-2011 masih Rp750 jutaan berdasarkan situs jual beli online.
Mobil gagah itu dalam kondisi barunya bisa mencapai Rp1 miliaran, salah satu pilihan mesinnya berkapasitas 4.800cc yang dapat menyemburkan tenaga 390 daya kuda dan torsii 500 newton meter, yang disalurkan melalui transmisi matik.