All New Hyundai Palisade, SUV Korea Paling Mahal Resmi Hadir di RI
Menjadi mobil terbesar yang pernah dibuat Hyundai, dimensi panjang Palisade terbaru itu hampir 5 meter atau 4.980 mili meter, lebarnya 1.975 mm, dan tinggi 1.750 mm. Jarak poros roda dari depan ke belakang mencapai 2.900 mm.
Maka tidak heran, jika mobil yang dapat menampung 7 penumpang itu memiliki kabin luas, dan bagasi yang lega. Mengusung model bangku captain seat pada baris kedua, SUV itu dilengkapi sistem hiburan layar sentuh berukuran 8 inci.
Untuk memudahkan pengisian baterai smartphone terdapat wireless charging, dan 7 port USB untuk semua penumpang. Jika penumpang depan, dan pengemudi ingin menikmati musik secara pribadi, speaker di belakang bisa dimatikan.
Bahkan Hyundai mengklaim kondisi di dalam kabin cukup senyap, karena salah satunya didukung dengan jendela berbahan khusus atau double-laminated glass. Sehingga meredam suara atau noise dari luar kabin selama perjalanan.
Soal fitur keamanan, beberapa diantaranya 6 airbag, blind spot collision warning, rear cross traffic collision warning. Hingga safe exit assist yang dapat mendeteksi kendaraan datang dari arah belakang, dan secara otomatis pintu tetap tekunci.

Tahun Depan BYD Jualan Mobil Hybrid di Indonesia

Beda Kelas Harga Hyundai Tucson Baru Lebih Mahal dari Yaris Cross dan Honda HR-V, Pilih Mana?

New Hyundai Tucson Hybrid Meluncur di RI, Begini Spesifikasi dan Harganya

10 Brand Mobil Paling Diburu Orang RI di Bulan Lalu, BYD Bikin Pusing Pemain Lama

Jetour Resmi Umumkan Harga 2 Mobilnya di Indonesia, Dashing dan X70 Plus

Ini yang Bikin Gaikindo Pede Penjualan Mobil Bisa Tembus 1 Juta Unit Lagi

All New Hyundai Santa Fe Meluncur di Indonesia, Harganya Mulai Rp600 Jutaan

Hyundai Santa Fe Baru Meluncur Bulan Depan di Indonesia, Siap Bikin CR-V e:HEV Minder

Hyundai Tucson Siap Bangkit dari 'Kubur' Segini Bocoran Harganya

BYD M6 Mobil yang Paling Banyak Bikin Orang Penasaran di GIIAS 2024

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Punya Segudang Pengalaman Mobil 1 Mengklaim Bukan Sekadar Oli Mesin

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK
