Komunitas Toyota Corolla Altis Rayakan Ulang Tahun ke-13
100kpj - Baru-baru ini komunitas pemilik mobil Toyota Corolla Altis yang tergabung dalam Altis Indonesia Community (ALTIC) menggelar acara Grand Touring tahunan bersamaan dengan ulang tahun mereka yang ke-13.
Mengusung tema “ALTIC 13th Back To Baturraden”, acara tersebut berlangsung di Hotel Grand Kanaya, Baturraden, Banyumas, Jawa Tengah. Diikuti lebih dari 200 member, di mana beberapa anggota mengajak keluarganya.
Ratusan member tersebut berkumpul dengan mengendarai 120 unit Toyota Altis. Mereka hadir dari berbagai chapter seperti Banten, Bogor, Tangerang Raya, Bekasi, Bandung, Ciayumajakuning, Jawa Tengah.
Kemudian dari Barlingmascakeb, Jakarta, Bekasi, dan Depok. Acara tahunan yang sekaligus menjadi acara terbesar ALTIC ini diisi oleh berbagai agenda yang sejalan dengan semangat menuju netralitas karbon dari Toyota.
Beberapa aktivitas yang dilaksanakan adalah Community Social Responsibility (CSR), musyawarah besar, kampanye safety driving bertajuk “left lane campaign” & “well behaved driver” yang dilaksanakan di Rest Area KM228.
ALTIC juga berkolaborasi dengan Nasmoco Purwokerto untuk melakukan servis mesin berkala, tune up, ganti oli, gurah mesin, cek rem 4 roda serta uji emisi kepada para seluruh partisipan yang hadir di lokasi acara.
Ketua Umum ALTIC, Muhammad Febriansyah Ibrahim, mengatakan, tahun ke tahun, kegiatan grand touring merupakan ajang pamungkas bagi seluruh member ALTIC dimanapun berada untuk mempererat silaturahmi dan menyatukan visi kedepan.

Fitur yang Melimpah Bikin Harga Jual Mitsubishi New Xpander Tetap Tinggi

Tak Sekedar Mewah, Mitsubishi New Xpander Cross Makin Nyaman dan Aman

Sebelum Terjun ke Dunia Kerja, Brand Perkakas Ini Transfer Ilmu ke Pelajar SMK

Bocoran Mobil Baru Toyota di 2025 Ada Hybrid, EV dan Gazoo Racing

Toyota, Honda, dan Hyundai Buka Suara Soal Insentif Mobil Hybrid

Biar Tak Bingung, Ini Cara Hitung Opsen Pajak Kendaran yang Berlaku di 2025

Liburan Pakai Kijang Innova Zenix Hybrid Kasta Tertinggi, Senyaman Apa?

Bakal Kena PPN 12 Persen, Ini Motor dan Mobil yang Masuk Kategori Mewah

Kata Bos Pertamina soal Tudingan BBM Pertamax Bikin Mobil-mobil Rusak

Toyota Owners Club Gelar Jambore ke-13 yang Dihadiri 19 Komunitas

Komunitas Toyota Corolla Altis Rayakan Ulang Tahun ke-13

Toyota Owners Club Gelar Jambore ke-13 yang Dihadiri 19 Komunitas

MBW211CI Bekasi Chapter Siap Gelar Be-Benz 2025, Ada Kontes Modifikasi

Besok Pengguna Mobil Honda Siap Geruduk Makassar, Ada Apa?
