Sebelum Bulan Puasa, Mobil-mobil Keren Modifikasi Ramaikan Fastron Morning Drivers Club
100kpj - The Elite Indonesia merupakan komunitas mobil yang anggotanya memiliki selera tinggi dalam modifikasi kendaraan. Mobil member yang dimodifikasi dalam kondisi proper, atau tetap di kiblatnya, dan bisa digunakan harian.
Tidak heran jika acara kompetisi modifikasi yang diusung mereka, dengan nama The Elite Showcase mengumpulkan mobil-mobil keren. Seperti yang terlihat di ICE BSD, Tangerang pada Februari 2023 lalu.
Setelah sukses menggelar ajang modifikasi di awal tahun, kini The Elite Indonesia kembali menggelar acara yang bertajuk Pertamina Fastron Morning Drivers Club pada Sabtu, 18 Maret 2023 di Mitra Terrace, Gatot Subroto, Jakarta.
Pertamina Fastron Morning Drivers Club merupakan event car meet up yang rutin digelar setiap bulan. Di bulan ini, pertemuan para pecinta modifikasi mobil dari pelbagai merek itu kembali diadakan sekaligus silaturahmi sebelum bulan Ramadhan.
COO The Elite Indonesia, Riswan Ruadiansyah mengatakan, selain menjadi kegiatan rutin bulanan, Pertamina Fastron Morning Drivers Club kali ini hadir sebagai ajang kumpul dan silaturahmi menjelang bulan Ramadhan, dan kegiatan ini terbuka untuk umum.
"Kegiatan ini terbuka untuk umum, tidak hanya mobil-mobil modifikasi dari berbagai genre tapi jika ada yang ingin datang dengan mengendarai motor dipersilahkan untuk hadir," ujar Riswan dikutip dari keterangan resminya, Sabtu 18 Maret 2023.

Komunitas Toyota Corolla Altis Rayakan Ulang Tahun ke-13

Kata Bos Pertamina soal Tudingan BBM Pertamax Bikin Mobil-mobil Rusak

Toyota Owners Club Gelar Jambore ke-13 yang Dihadiri 19 Komunitas

MBW211CI Bekasi Chapter Siap Gelar Be-Benz 2025, Ada Kontes Modifikasi

Punya Alphard Sudah Biasa, Lexus LM 500h Baru Cocok Buat Konglomerat

Besok Pengguna Mobil Honda Siap Geruduk Makassar, Ada Apa?

Ribuan Mobil Warna Silver, Hitam, Putih, dan Merah Siap Geruduk BSD

Honda Culture Indonesia Hadirkan Mobil Ikonik dan Kompetisi Modifikasi

Semua Mobil Honda dari Berbagai Jenis dan Usia Siap Geruduk Jaksel

Bukan Mobil Modifikasi yang Juara Utama di IMX 2024, Tapi Truk Kustom Toyota

Komunitas Toyota Corolla Altis Rayakan Ulang Tahun ke-13

Toyota Owners Club Gelar Jambore ke-13 yang Dihadiri 19 Komunitas

MBW211CI Bekasi Chapter Siap Gelar Be-Benz 2025, Ada Kontes Modifikasi

Besok Pengguna Mobil Honda Siap Geruduk Makassar, Ada Apa?
