Salah Satu Mobil Mercedes-Benz Paling Tua di Kontes Modifikasi Ini
100kpj – Di Indonesia banyak komunitas mobil yang terbagi berdasarkan brand, warna, hingga jenis, atau tipe dari kendaraan tersebut. Sejumlah kegiatan dilakukan demi menghidupkan nyawa dari perkumpulan tersebut.
Setiap komunitas mobil memiliki agenda, atau acara yang berbeda-beda. Tujuannya untuk menjalin tali silaturahmi sesama anggota agar lebih guyub, hingga melakukan kegiatan bermanfaat seperti bakti sosial.
Selain itu, perkumpulan pemilik kendaraan roda empat juga kerap touring, dan menggelar berbagai kegiatan menarik. Seperti yang dilakukan Mercedes-Benz W211 Club Indonesia chapter Bekasi di hari ulang tahunnya.
Menginjak umurnya yang baru dua tahun, pecinta mobil Mercedes-Benz E-Class itu menggelar Be-Benz Day di Stadion Patriot Candrabaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu 22 Januari 2022.
Selain mengumpulkan para pemilik mobil buatan Jerman tersebut, acara yang didukung oleh pemerintah setempat itu juga menyajikan beragam aktifitas menarik. Salah satunya kontes modifikasi khusus Mercy.
Ketua Umum MB W211 CI Chapter Bekasi, FX Adhy Krisyanto mengatakan, untuk mengangkat animo di Be-Benz Day salah satunya menyajikan perlombaan modifikasi. Terbagi menjadi beberapa kelas sesuai umur mobil tersebut.