Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Can-Am Offroad Safari, Main Kotor-kotoran dengan Aman Pakai ATV

Can-Am Offroad Safari
Sumber :

“Dengan mengikuti Can-Am Offroad Safari, sebagai salah satu pilihan untuk berwisata di kala pandemi, peserta dapat merasakan sensasi berkendara di tengah hutan atau gunung dengan aman karena kami menerapkan prosedur keamanan yang cukup ketat,” kata Enderi dalam rilisnya ke 100KPJ.com.

Para peserta offroad bisa menaklukkan track tanah, lumpur, pasir dan bebatuan dengan unit Can-Am. Adrian Suriantio, selaku Can-Am Offroad Safari Coordinator menegaskan bahwa prosedur keamanan sudah diperhitungkan matang bahkan untuk pemula sekalipun.

Dalam setiap trip peserta akan didampingi oleh Road Captain dan Sweeper yang profesional. Untuk perlindungan diri, selama trip, seluruh peserta Can-Am Offroad Safari wajib menggunakan helm full face, sarung tangan, sepatu di atas mata kaki dan goggles yang sudah disediakan.

Baca Juga: Sebelum Menikahi Aurel, Atta Halilintar Jual Semua Mobil Mewahnya

Dalam kegiatan Can-Am Offroad Safari pertama ini, peserta dapat menjajal kendaraan All Terrain Vehicle (ATV), Can- Am Outlander 450 STD & Outlander Max 1000 STP dan Utility Task Vehicle (UTV). Atau yang kerap disebut dengan Side to Side Vehicle (SSV), Can-Am Maverick Trail 800 dan Can-Am Maverick X3 XRS Turbo R, Can-Am Maverick X3 Max XRS Turbo RR.

“Bagi yang ingin merasakan sensasi mengikuti Can-Am Offroad Safari, kami akan membuka open trip dengan pilihan rute di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Bali. Informasi terlengkap akan kami update di Instagram @canamoffroadsafari,” tambah Yoyon.

Menariknya ada aplikasi Tripwe sebagai sport adventure marketplace pertama di Indonesia. Jadi ymemudahkan para tripper untuk menikmati offroad di berbagai kota.

Berita Terkait
hitlog-analytic