100KPJ

Hey Ladies, Jangan Anggap Ganti Oli Hanyalah Marketing

Share :

100kpj –  Viral di media sosial sebuah video mesin motor yang kondisinya memprihatinkan. Terdengar sang mekanik mengatakan "Ganti oli hanyalah marketing" seolah menyindir pemilik motor yang jarang ganti oli.

Ada beberapa kasus, kaum hawa yang tak mengetahui pentingnya mengganti oli mesin. Alhasil, kinerja mesin menjadi tak enak hingga membuat motor rusak atau mogok.

Padahal, mengganti oli mesin pada sepeda motor adalah hal yang penting. Oli yang ada di mesin memiliki peran sebagai pelumas utama mesin, dan efisiensi serta daya tahannya dipengaruhi oleh panas dan kerak yang dihasilkan selama pembakaran.

Selain itu, tugas oli juga berfungsi untuk meminimalisir panas yang berlebihan pada mesin. Dilansir dari situs Federal Oil, Senin 18 Desember 2023, umumnya oli motor harus diganti di 2.000 kilometer atau setiap 2 bulan sekali.

Jadi, ketika motor sudah mencapai interval ini, maka oli wajib diganti dan jika tidak segera diganti, memang mesin dan performa motor masih terasa normal. Menentukan kapan oli motor harus diganti juga bisa dilihat dari kilometer harian.

Untuk pemakaian sekitar yang sehari-harinya menempuh jarak lebih jauh, penggantian oli sebaiknya dilakukan lebih cepat. Meski kilometer sering dijadikan acuan penggantian oli, banyak yang beranggapan bahwa masa pemakaian mesin adalah acuan yang harus digunakan.

Share :
Berita Terkait