100kpj – Juara dunia Formula E musim lalu, Nyck de Vries penasaran dengan seri Jakarta yang berlangsung di sirkuit Ancol, Juni tahun depan. Sebab, menurutnya, lintasan baru tersebut unik dan berbeda dibandingkan lokasi balapan lainnya.
Diketahui, Formula E Jakarta mulanya direncanakan digelar di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat. Namun, akibat sejumlah hal yang terjadi belakangan, akhirnya lokasi balapan digeser ke kawasan Ancol, Jakarta Pusat.
Baca juga: Sah! Formula E Jakarta Bakal Digelar di Ancol
Menurut layout yang banyak beredar di internet, Sirkuit Formula E di Ancol akan membentuk pola layaknya kuda lumping. Sementara panjangnya hanya 2,3 kilometer dengan 18 tikungan dan trek lurus sejauh 600 meter.
Setelah mengetahui Jakarta akan menjadi salah satu tuan rumah Formula E 2022, Nyck de Vries mengaku penasaran dan tak sabar memacu mobilnya di sana. Sebab, menurutnya, lintasan baru selalu membuatnya bersemangat.
“Saya sangat menantikan balapan di Vancouver dan Jakarta. Keduanya merupakan tempat yang unik,” ujar De Vries di laman resmi Mercedes, dikutip Kamis 23 Desember 2021.