100kpj – Tim Petronas SRT masih fokus untuk mencari pembalap baru di MotoGP, untuk menggantikan Franco Morbidelli yang kemungkinan besar menggantikan Maverick Vinales di tim Monster Energy Yamaha MotoGP.
Sementara itu, Valentino Rossi juga kemungkinan besar menginggalkan tim Petronas SRT untuk pensiun, atau memperkuat timnya sendiri untuk menggeber motor Ducati. Makanya tim Pteronas SRT tersebut serius untuk mencari pembalap baru.
Tapi tim Petronas Srt punya kriteria pembalap, seperti pembalap muda. Kini tim asal Malaysia ini punya bidikan baru seperti Marcel Schrotter, pembalap Moto2 yang saat ini membela tim Liqui Moly Intact GP.
Apalagi pembalap berusia 28 tahun ini sudah waktunya promosi ke MotoGP, atau mungkin ke World Superbike. Meski peluangnya tipis untuk bergabung dengan Petronas SRT, namun Schrotter sudah kenal dengan bos tim yakni Razlan Razali.
“Kami mencari dari Moto2, dari peringkat satu sampai kesembilan di mana Xavi (Vierge) akan ada di sana. Beberapa tidak tersedia, tapi yang lain bisa direkrut, seperti Marco Bezzecchi, Joe Roberts dan Marcel Schrotter,” bilang Razlan dikutip dari MCN.
Schrotter, yang musim ini bertengger di peringkat keenam, tentu saja menaruh harapan besar. Seandainya, ia naik ke MotoGP, bisa mengembalikan animo penggemar Jerman setelah Stefan Bradl turun jadi test rider.