100KPJ

Marquez Mendadak Puji Rossi Setinggi Langit, Tulus atau Nyindir?

Share :

100kpj – Baru-baru ini, legenda MotoGP yang besar di era 70-an, Giacomo Agostini mengaku takjub dengan penampilan Marc Marquez di Sachenring, Jerman, beberapa pekan lalu. Namun, menariknya, Marquez justru merendah dan menyebut rivalnya, Valentino Rossi jauh lebih hebat darinya.

Berdasarkan kisah yang dituturkan Agostini, pertama-tama dia menghampiri Marquez untuk menyampaikan kekagumannya pada sosok berjuluk The Baby Alien tersebut. Sebab, saat cederanya belum sepenuhnya pulih, dia telah mampu berjuang menghadapi pembalap lainnya.

"Setelah kemenangannya yang spektakuler di Sachsenring, saya berbicara dengan Marquez dan saya menunjukkan kepadanya kekaguman saya atas apa yang dia lakukan dan cara dia berperilaku dalam pemulihannya yang panjang," ujar Agostini, dikutip dari Autosport, Rabu 7 Juli 2021.

Baca juga: Telak! Rossi Disindir Begini Usai Tak Kunjung Pensiun di Usia 42 Tahun

Bukan hanya itu, Agostini juga memuji Marquez yang telah mengumpulkan banyak kemenangan di usia muda. Bahkan, dia meyakini, suatu saat nanti, pembalap 28 tahun tersebut mampu melampaui raihan yang telah lama dia ukir.

"Kami bercanda tentang fakta bahwa dia akan menjadi orang yang melampaui saya dalam jumlah kemenangan karena dia sekarang memiliki 83 kemenangan, dan memiliki semua kecepatan untuk mencapainya,” tuturnya.

Share :
Berita Terkait